Jadwal Liga Spanyol Pekan 21: Villarreal vs Barcelona, Real Madrid vs Elche
Simak jadwal Liga Spanyol pekan 21 dimulai pada Sabtu (11/2/2023) hingga Kamis (16/2/2023) dini hari.
Penulis: Muhammad Ali Yakub
Editor: Drajat Sugiri
TRIBUNNEWS.COM - Simak jadwal Liga Spanyol pekan 21 dimulai pada Sabtu (11/2/2023) hingga Kamis (16/2/2023) dini hari.
Barcelona yang saat ini memimpin perburuan gelar juara Liga Spanyol akan bersua dengan Villarreal di Estadio El Madrigal.
Sedangkan sang rival, Real Madrid yang berada pada urutan kedua klasemen, akan menjamu Elche di Santiago Bernabeu.
Baca juga: Klasemen Liga Spanyol Hari Ini: Rival Berat Kompak Terpeleset, Barcelona Kedinginan di Puncak
Barcelona yang dalam performa terbaiknya dengan torehan lima kemenangan beruntun, kini mendapat tantangan menarik saat melawan tim tangguh seperti Villarreal.
Sementara, Los Blancos (Real Madrid) mencoba bangkit setelah menelan kekalahan di pekan lalu melawan Mallorca.
Melawan tim papan bawah serta bermain di depan pendukungnya sendiri, Real Madrid di atas kertas dipastikan memenangkan laga kontra Elche.
Jadwal Liga Spanyol Pekan ke-21:
Sabtu, 11 Februari 2023
Pukul 03.00 WIB - Cadiz vs Girona
Pukul 22.15 WIB - Almeria vs Real Betis
Minggu, 12 Februari 2023
Pukul 00.30 WIB - Sevilla vs Mallorca
Pukul 03.00 WIB - Valencia vs Athletic Club
Pukul 20.00 WIB - Getafe vs Rayo Vallecano
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.