Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Satu Tahun PSG Tak Kalah di Parc des Princes, Kini Takluk oleh Bayern Muenchen di Laga Ke-36

PSG akhirnya tumbang di kandang sendiri di Stadion Parc des Princes setelah lebih dari satu tahun tak terkalahkan di sana.

Penulis: Muhammad Barir
zoom-in Satu Tahun PSG Tak Kalah di Parc des Princes, Kini Takluk oleh Bayern Muenchen di Laga Ke-36
Anne-Christine POUJOULAT / AFP
Penyerang Paris Saint-Germain Argentina Lionel Messi (kanan) ditekel oleh bek Bayern Munich asal Prancis Benjamin Pavard selama pertandingan sepak bola Liga Champions UEFA antara Paris Saint-Germain (PSG) dan Bayern Munich (FC Bayern Muenchen) di Parc des Princes di Paris , pada 14 Februari 2023. 

TRIBUNNEWS.COM- PSG akhirnya tumbang di kandang sendiri di Stadion Parc des Princes setelah lebih dari satu tahun tak terkalahkan di sana.

Stadion Parc des Princes biasanya selalu angker bagi tim lawan PSG.

Setelah 35 pertandingan PSG selalu menang di Stadion Parc des Princes, akhirnya kalah di laga Ke-36.

Kini rekor PSG tak kalah di 35 Stadion Parc des Princes itu telah tumbang oleh Bayern Muenchen.

Bayern Muenchen menang di sana dengan skor 1-0 di Leg 1 babak 16 Besar Liga Champions.

Penampilan impresif PSG di Parc des Princes telah berakhir dengan kekalahan hari ini.

Rekor PSG di kandang yang sebelumnya tidak terkalahkan di Parc des Princes telah tamat.

Berita Rekomendasi

Sebelumnya, PSG kalah di Stadion Parc des Princes pada pertandingan Piala Prancis melawan OGC Nice tanggal 1 Februari 2022.

Laga PSG melawan OGC Nice itu berakhir lewat adu penalti setelah kedua tim bermain imbang 0-0.

PSG saat itu kalah adu penalti melawan OGC Nice dengan skor 6-5.

Berikutnya dalam 35 Pertandingan, PSG tak terkalahkan dalam pertandingan yang digelar di Parc des Prince.

Hingga akhirnya, rekor tak kalah di Parc des Prince itu tumbang di tangan Bayern Muenchen di laga Liga Champions.

Berikut Catatan 36 Pertandingan PSG di Parc des Princes:

12/02/22 PSG 1 - 0 Stade Rennais FC

Halaman
1234
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas