Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Hasil Piala FA Bristol vs Manchester City: Foden Ukir Brace, The Citizens Lolos ke Perempat Final

Hasil manis diraih Manchester City menyegel tiket lolos ke perempat final Piala FA setelah kalahkan Bristol City hari ini dengan skor 3-0.

Penulis: Drajat Sugiri
zoom-in Hasil Piala FA Bristol vs Manchester City: Foden Ukir Brace, The Citizens Lolos ke Perempat Final
ADRIAN DENNIS / AFP
Gelandang Belgia Manchester City Kevin De Bruyne menyaksikan tembakannya melambung di atas mistar selama pertandingan sepak bola putaran kelima Piala FA Inggris antara Bristol City dan Manchester City di Ashton Gate di Bristol, barat daya Inggris, pada 28 Februari 2023 - Hasil Piala FA, Manchester City kalahkan Bristol 3-0. 

Penguasaan bola The Citizens yang mencapai 71 persen membuat tim tuan rumah kesulitan untuk mengembangkan permainan.

Namun yang menjadi sorotan, meski Manchester City mampu mendikte permainan, namun shot on target yang dilepaskan tergolong minim, yakni tiga kali.

Skor 0-1 menutup babak pertama untuk keunggulan armada tempur Pep Guardiola

Bristol City nyaris menyamakan kedudukan ketika babak kedua baru berjalan dua menit. Adalah Sam Bell yang memperoleh ruang untuk melepaskan tembakan.

Namun eksekusinya dari luar kotak penalti masih bisa digagalkan oleh Ortega.

Satu menit berselang, giliran Manchester City yang berkesempatan menambah keunggulan. Kalvin Phillips melepaskan sepakan keras dari dalam kotak penalti. 

Namun upaya gelandang Timnas Inggris ini masih membentur tiang gawang Bristol, skor 0-1 untuk The Citizens.

Berita Rekomendasi

Serangan demi serangan terus dilancarkan Manchester City guna mengamankan kedudukan. Lantaran keunggulan satu gol masih riskan untuk disamakan oleh Bristol.

Manchester City sukses menutup pertandingan dengan skor 3-0 setelah Phil Foden mencetak gol di menit ke-74' dan satu lesakan dari Kevin De Bruyne (81').

Daftar Susunan Pemain

Bristol City:

O'Leary, Tanner, Vyner, Kalas, Pring, James, Williams. Sykes, Scott, Bell, Wells.

Manchester City:

Ortega, Lewis, Akanji, Dias, Ake, Phillips, De Bruyne, Silva, Mahrez, Foden, Alvarez.

(Tribunnews.com/Giri)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
11
9
1
1
21
6
15
28
2
Man. City
11
7
2
2
22
13
9
23
3
Chelsea
11
5
4
2
21
13
8
19
4
Arsenal
11
5
4
2
18
12
6
19
5
Nottm Forest
11
5
4
2
15
10
5
19
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas