Indra Sjafri Pimpin TC Awal Timnas U-22 Persiapan SEA Games
Direktur Teknik PSSI, Indra Sjafri menjadi pelatih Timnas Indonesia U-22 yang akan berlaga pada SEA Games Kamboja pada 5 – 17 Mei 2023.
Penulis: Abdul Majid
Editor: Toni Bramantoro
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Direktur Teknik PSSI, Indra Sjafri menjadi pelatih Timnas Indonesia U-22 yang akan berlaga pada SEA Games Kamboja pada 5 – 17 Mei 2023.
Kepastian itu didapatkannya usai kepengurusan baru PSSI yang diketuai Erick Thohir menunjuknya sebagai pelatih kepala Timnas Indonesia U-22.
Indra Sjafri pun langsung memanggil sebanyak 34 pemain dan menggelar pemusatan latihan di Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta.
“Ya jadi memang kemarin teman-teman sebelum ada keputusan dari pengurus yang baru saya belum komentar soal saya terima atau tidak terima pegang timnas ini. Tapi saya terima setelah ada pengurus baru untuk tim SEA Games dipercaya ke saya,” kata Indra Sjafri usai memimpin latihan di Lapangan B GBK, Senayan, Jakarta, Kamis (2/3/2023).
“Langkah-langkah yang saya lakukan adalah pertama tentu saya harus berkomunikasi dengan pelatih-pelatih klub Liga 1 dan Liga 2 karena mereka yang paling tahu kondisi pemain terkini. Setelah itu saya buat road map dan kami panggil pemain-pemain yang di luar pemain-pemain reguler main di liga 1, yang main reguler di liga biarkan mereka bermain maka kita panggil lah pemain-pemain dari liga 1 yang tidak main reguler,” jelasnya.
“Alhadmulilah hari ini kita panggil 34 pemain 60 persen lebih itu adalah untuk pertama kali mereka dipanggil timnas jadi notabene adalah pemain-pemain baru,” ujar Indra Sjafri.
Indra Sjafri mengatakan dalam TC kali ini dirinya akan membuat dua gelombang.
Nantinya pemain-pemain yang TC di tahap awal ini akan dipilih yang bagus-bagus dan kemudian digabungkan dengan list pemain yang kini masih bermain di Liga 1.
“Ini baru hari kedua jadi program kita dari 1-16 (Maret) ini kita ada dua gelombang nanti, gelombang pertama latihan tanggal 1-8 yang intinya kita akan lihat potensi atau kualitas dari para pemain tersebut. Kemudian ada juga internal game sebelum kita putuskan dari 34 ini siapa kira-kira yang akan kita rekrut dan nantinya akan kita gabungkan dengan pemain -pemain yang bermain reguler di liga 1,” pungkasnya.
Lebih lanjut Indra Sjafri menambahkan dalam pemilihan pemain dirinya akan melihat kualitas dari para pemain dan mencocokan dengan filosofi yang ia akan terapkan.