Persija Jakarta vs Persib Bandung Kena Tunda, Bawa Momen Dejavu Tragedi Kanjuruhan di Liga 1
Paruh musim lalu, Persija Jakarta vs Persib Bandung kena laga tunda karena Tragedi Kanjuruhan. Kini kedua tim kembali kena tunda.
Penulis: Bayu Satriyo Panegak
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
TRIBUNNEWS.COM - Laga Persija Jakarta vs Persib Bandung yang seharusnya dijadwalkan Sabtu (4/3/2023) harus mengalami penundaan.
Hal ini membawa momen dejavu, sama halnya paruh musim lalu setelah Tragedi Kanjuruhan (1/10/2022), laga Persija vs Persib juga kena tunda.
Jadwal Persija vs Persib paruh musim lalu berlangsung sehari setelah Tragedi Kanjuruhan yang menggemparkan publik sepak bola Indonesia.
Momen Dejavu Tragedi Kanjuruhan ditambah dengan laga Persebaya Surabaya vs Arema FC juga mengalami penundaan.
Baca juga: Kecewa Laga Persija vs Persib Ditunda, Luis Milla: Tidak Fair, Kami Langsung Fokus Hadapi Persik
Alasan Kena Tunda
Persija Jakarta harus gagal menggelar pertandingan kontra Persib karena terkendala masalah izin.
Pihak Macan Kemayoran tidak mendapatkan rekomendasi veneu pertandingan di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi.
Sedangkan jika hendak menggunakan Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) jadwal Persija vs Persib terbentur konser Black Pink, Gilrs Band asal Korea Selatan.
“PT Liga Indonesia Baru (LIB) menyampaikan status pertandingan kompetisi BRI Liga 1-2022/2023 NP. 249 antara Persija Jakarta vs Persib Bandung yang sedianya dilaksanakan pada tanggal 4 Maret 2023 pukul 15.00 WIB ditunda dan akan dijadwalkan kembali,” surat LIB dilansir melalui laman resmi Persija, Rabu (1/3/2023).
“Sebagai informasi, terhadap jadwal pertandingan yang baru akan disampaikan oleh LIB selanjutnya melalui surat terpisah,” lanjut keterangan resmi klub tersebut.
Baca juga: Persija vs Persib Ditunda, Untungkan PSM Makassar dalam Persaingan Gelar Juara Liga 1?
Dejavu Tragedi Kanjuruhan
Walupun kini bukan menjadi alasan pembatalannya, laga Persija vs Persib membawa momen Dejavu Tragedi Kanjuruhan.
Musim lalu laga kedua tim juga mengalami pembatalan karena faktor keamanan.
Hasilnya Persija dan Persib baru melakoni partai tunda pada awal putaran kedua (11/1/2023).