Fabinho Mulai Bangkit Bersama Liverpool, Jurgen Klopp Girang
Jelang melawan MU, pelatih Liverpool, Jurgen Klopp, tengah berbahagia sebab performa Fabinho mulai bangkit ke level terbaiknya.
Penulis: Muhamad Deni Setiawan
Editor: Drajat Sugiri
TRIBUNNEWS.COM - Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp, tengah berbahagia sebab performa Fabinho mulai kembali ke level terbaiknya.
Hal tersebut Jurgen Klopp sampaikan jelang laga Liverpool vs Manchester United pada pekan ke-26 Liga Inggris di Stadion Anfield, Minggu (5/3/2023) pukul 23.30 WIB.
Untuk diketahui, usai kesulitan memberikan penampilan terbaiknya dalam paruh pertama Liga Inggris, Fabinho kini punya peran bagus terhadap stabilitas lini tengah Liverpool.
Pemain berkebangsaan Brasil itu juga membantu Liverpool menjaga clean sheet dalam tiga pertandingan terakhir ketika dirinya jadi starter.
" Sekarang semua orang bisa melihat Fabinho kembali suguhkan performa terbaik, itu yang jelas kami butuhkan," kata Jurgen Klopp soal Fabinho dikutip dari Planet Sport.
Baca juga: Liverpool vs Manchester United, Tren Alexander-Arnold Ungkap Sulitnya Hentikan Marcus Rashford
"Anda tidak bisa menjelaskannya, itu tiba-tiba terjadi."
"Saya sangat senang dengan pertandingan terakhir Fabinho, jujur saja. Sangat senang," tuturnya.
Pada saat The Reds mengalahkan Wolves pada pertengahan pekan ini dengan skor 2-0, pemain berusia 29 tahun itu memang menunjukkan performa yang solid di lini tengah.
Berdasarkan data dari FotMob, Fabinho diganjar rating sebesar 7.3 pada pertandingan itu.
Hal ini wajar saja sebab pemain bernomor punggung 3 itu sukses melepaskan 87 persen umpan sukses dan melakukan tiga tekel.
"Begitu banyak hal yang kami butuhkan darinya--membawa kaki panjangnya ke sini dan semua hal semacam itu," sambung Klopp.
"Itu adalah pertandingan yang sangat bagus dan kami terbiasa memilikinya: 'mercusuar', 'penghisap debu', semua hal semacam ini."
"Ada satu titik ketika Anda menerima begitu saja, Anda kehilangan bola di sana (dan Anda berpikir) 'Ya, tidak masalah, karena ada Fabinho' dan kami memiliki bola lagi."
"Itu sangat bagus dan saya sangat senang untuknya dan senang untuk kami bahwa dia terlihat seperti yang dulu lagi," ungkap mantan pelatih Borussia Dortmund itu.
Berkat penampilan gemilangnya tersebut, Fabinho diperkirakan akan kembali diplot sebagai gelandang bertahan untuk meladeni Manchester United.
Ini merupakan pertandingan yang begitu penting bagi pasukan Jurgen Klopp.
Sebab pada pertandingan pertama lalu mereka takluk dari Manchester United di Old Trafford dengan skor 2-1.
Namun, pertandingan ini bukan hanya soal balas dendam.
Apabila Liverpool sukses mengamankan tiga poin di kandang, asa mereka untuk merangsek ke empat besar akan makin terbuka.
Meskipun begitu, laga ini tetap diprediksi akan berjalan dengan alot.
Karena Setan Merah di bawah tangan Erik Ten Hag mampu bermain dengan gemilang.
"Ini bukan 'derby' pertama kami, mungkin untuk satu atau dua pemain, tapi bahkan bagi mereka ini bukan derby pertama, mungkin hanya melawan United," terang Klopp jelang laga North West Derby.
"United juga merupakan klub yang cukup besar dan selalu ketika kami menghadapi mereka, itu sangat luar biasa," ungkap juru taktik asal Jerman tersebut.
(Tribunnews.com/Deni)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.