Pemain Madura United Tak Sadarkan Diri setelah Cetak Gol, Suasana Mencekam di Stadion Jatidiri
Pemain Madura United Ricki Ariansyah alias Rian tak sadarkan diri di laga kontra PSIS Semarang pada lanjutan Liga 1 pekan 29.
Penulis: Siti Nurjannah Wulandari
Editor: Drajat Sugiri
Keunggulan untuk tim tamu bertahan hingga turun minum.
Pada babak kedua, PSIS Semarang masih menguasai pertandingan.
Namun tak ada perubahan berarti tentang finishing Laskar Mahesa Jenar.
Peluang yang diciptakan Taisei dkk masih lemah hingga bisa diamankan bek dan kiper Madura United.
Hingga menit 65, serangan PSIS belum juga membahayakan gawang Oscario.
PSIS makin agresif di menit 67, sayangnya peluang emas kembali hanya menghasilkan corner.
Madura United nampak menutup ruang tembak Septian David dkk untuk masuk mengganggu gawang Oscario.
Jelang pertandingan berakhir, Madura United kembali menunjukkan transisi cepatnya melalui skill individu Appiah.
Dewangga harus melakukan profesional foul untuk menghentikan Appiah.
Tendangan bebas menghasilkan corner.
Tendangan corner berhasil dimanfaatkan oleh. Madura Unied berhasil menggandakan kedudukan.
Sayangnya, gol kedua Madura United menumbangkan Ricki Ariansyah.
Rian tak sadarkan diri setelah kepalanya mengenai kaki pemain PSIS Semarang.
Kurang lebih 10 menit suasana Stadion Jatidiri menjadi mencekam.