Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Tentukan Nasib di Liga Champions, PSG Adakan Sesi Latihan Spesial untuk Redam Bayern Munchen

PSG mengadakan sesi latihan khusus tendangan penalti jelang menghadapi Bayern Munchen di leg kedua babak 16 besar Liga Champions.

Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Drajat Sugiri
zoom-in Tentukan Nasib di Liga Champions, PSG Adakan Sesi Latihan Spesial untuk Redam Bayern Munchen
Anne-Christine POUJOULAT / AFP
Gelandang Bayern Munchen Jamal Musiala (depan) berduel melawan bek Paris Saint-Germain (PSG) Sergio Ramos di pertandingan Liga Champions di Parc des Princes pada 14 Februari 2023. PSG menyiapkan latihan khusus jelang menghadapi Bayern Munchen di leg kedua babak 16 besar Liga Champions, Kamis (9/3/2023) dini hari. 

TRIBUNNEWS.COM - Klub papan atas Liga Prancis, Paris Saint-Germain (PSG) akan menentukan kelanjutan nasib di Liga Champions kala menghadapi Bayern Munchen.

Laga leg kedua babak 16 besar Liga Champions antara Bayern Munchen vs PSG akan digelar Kamis (9/3/2023) pukul 03.00 WIB di Allianz Arena.

PSG membutuhkan kemenangan pada pertandingan leg kedua ini.

Pemain depan Bayern Munich Kingsley Coman (kiri) merayakan gol pertama timnya di pertandingan leg pertama 16 besar Liga Champions melawan Paris Saint-Germain (PSG) di Parc des Princes pada 14 Februari 2023.
PSG menyiapkan latihan khusus jelang menghadapi Bayern Munchen di leg kedua babak 16 besar Liga Champions, Kamis (9/3/2023) dini hari.
Pemain depan Bayern Munich Kingsley Coman (kiri) merayakan gol pertama timnya di pertandingan leg pertama 16 besar Liga Champions melawan Paris Saint-Germain (PSG) di Parc des Princes pada 14 Februari 2023. PSG menyiapkan latihan khusus jelang menghadapi Bayern Munchen di leg kedua babak 16 besar Liga Champions, Kamis (9/3/2023) dini hari. (FRANCK FIFE / AFP)

Baca juga: Anti Parkir Bus, Bayern Munchen akan Tetap Bermain Menyerang Lawan PSG di Liga Champions

Pasalnya, mereka tertinggal secara agregat dari Bayern Munchen dengan skor 1-0.

Tim berjuluk Les Parisiens perlu mengejar defisit gol tersebut untuk menjaga peluang lolos.

Mereka pun menyiapkan segala skenario untuk menghadapi Bayern Munchen.

Sebagaimana dikutip dari laman Get Football News France, para pemain PSG melahap sesi latihan khusus jelang pertandingan ini.

Berita Rekomendasi

Rupanya, tim pelatih menyiapkan sesi latihan tendangan penalti bagi Kylian Mbappe.

Latihan ini tak hanya ditujukan bagi para pemain lapangan (outfield) PSG.

Latihan tendangan penalti ini juga ditujukan kepada penjaga gawang Les Parisiens.

Gianluigi Donnarumma cs mendapatkan arahan soal kekuatan Bayern Munchen dalam skenario adu tendangan penalti.

Sekaligus, mereka juga menjabarkan kecenderungan yang dilakukan para pemain Die Roten saat menghadapi sepakan 12 pas.

PSG memiliki tujuan tersendiri dalam melakukan latihan ini.

Penyerang Paris Saint-Germain Lionel Messi (kanan) berebut bola dengan gelandang Jerman Bayern Munich Joshua Kimmich selama pertandingan sepak bola Liga Champions UEFA antara Paris Saint-Germain (PSG) dan Bayern Munich (FC Bayern Muenchen) di Parc des Princes di Paris, pada 14 Februari 2023.
Penyerang Paris Saint-Germain Lionel Messi (kanan) berebut bola dengan gelandang Jerman Bayern Munich Joshua Kimmich selama pertandingan sepak bola Liga Champions UEFA antara Paris Saint-Germain (PSG) dan Bayern Munich (FC Bayern Muenchen) di Parc des Princes di Paris, pada 14 Februari 2023. (Anne-Christine POUJOULAT / AFP)

Pelatih Christophe Galtier menjabarkan pentingnya latihan khusus adu penalti ini.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas