Live Streaming Bayern Munchen vs PSG di Liga Champions, Muller: Main Kandang, Keuntungan Tambahan
Berikut link live streaming Bayer Munchen vs PSG pada Liga Champions leg kedua di Allianz Arena, Kamis (9/3/2023) pukul 03.00 WIB.
Penulis: Muhammad Ali Yakub
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
TRIBUNNEWS.COM - Berikut link live streaming Bayer Munchen vs Paris Saint-Germain (PSG) pada Liga Champions leg kedua.
Duel seru antara Bayer Munchen vs PSG dijadwalkan digelar di Allianz Arena, Kamis (9/3/2023) pukul 03.00 WIB.
Laga big match Liga Champions antara Bayer Munchen vs PSG ini diarkan langsung lewat SCTV dan live streaming via Vidio.com.
Link Live Streaming
Baca juga: Prediksi Skor Bayern Munchen vs PSG di Liga Champions: Adu Ketajaman Jamal Musiala vs Mbappe
Misi menang dengan margin gol diatas satu bakal diemban oleh PSG saat bertandang kali ini.
Pasalnya pada leg pertama, PSG harus puas saat dipecundangi FC Hollywood (Bayer Munchen) di kandang sendiri dengan skor 1-0.
Gol semata wayang Bayer Munchen itu diukir oleh Kingsley Coman (53').
Sementara itu, Benjamin Pavard yang mendapatkan kartu merah di leg pertama dipastikan tak akan bisa tampil di Liga Champions leg kedua malam ini.
Dengan kemenangan 1-0 di leg pertama dan bermain penuh dihadapan para suporternya akan menambah motivasi bagi armada FC Hollywood.
Di sisi lain, penyerang Bayern Munchen, Thomas Muller mengaku optimis bisa meraih hasil maksimal pada laga leg kedua babak 16 besar Liga Champions ini.
"Rekor menunjukkan kami memenangkan leg pertama 1-0," ucap Thomas Muller dilansir dari aman resmi UEFA.
"Ini pertandingan kandang, yang merupakan keuntungan tambahan."
"Kami senang. Dua tim hebat saling berhadapan."
"Setiap orang memiliki kualitasnya masing-masing. Itu akan hidup," pungkas Thomas Muller.
Prediksi Skor
SportsMole: Bayern Munchen 2-2 PSG
Sportskeeda: Bayern Munchen 2-2 PSG
Nampaknya jalannya pertandingan dipastikan bakal seru, beberapa bursa prediksi memilih laga dengan hasil imbang.
Jika menilik head to head kedua tim dalam 7 pertemuannya, Munchen lebih unggul dengan mengantongi kemenangan 5 kali. Sebaliknya, PSG hanya torehkan 2 kemenangan.
Adapun pemain yang patut diwaspadai nantinya adalah Jamal Musiala (Munchen).
Pasalnya striker muda berusia 20 tahun itu telah mencetak 15 gol dan 12 assist di musim ini untuk FC Hollywood.
Sedangkan untuk PSG sendiri mesin gol yakni Kylian Mbappe yang patut diwaspadai oleh Munchen saat bermain di kandang nantinya.
Pasalnya, Mbappe telah menjadi top skor PSG dengan torehkan 30 gol dan 8 assist di musim ini, dilansir dari transfermarkt.
Prediksi Susunan Pemain
Bayer Munchen (3-4-2-1)
Sommer; Stanisic, Upamecano, De Ligt; Coman, Kimmich, Goretzka, Davies; Sane, Musiala; Choupo-Moting
Paris Saint-Germain (3-5-2)
Donnarumma; Pereira, Marquinhos, Ramos; Hakimi, Ruiz, Verratti, Vitinha, Mendes; Messi, Mbappe
Sementara itu, head to head dalam 5 pertandingan kedua tim di Liga Champions, FC Hollywood telah torehkan 4 kemenangan.
Sedangkan untuk PSG hanya mengemas 1 kali kemenangan pada 8 April 2021.
Head to Head Bayer Munchen vs PSG di Liga Champions
15/02/2023 - PSG 0-1 Bayer Munchen
14/04/2021 - PSG 0-1 Bayer Munchen
08/04/2021 - Bayer Munchen 2-3 PSG
24/08/2020 - PSG 0-1 Bayer Munchen
06/12/2017 - Bayer Munchen 3-1 PSG
(Tribunnews.com/Ali)