3 Kata Alex Ferguson soal Persaingan Arsenal vs Manchester City di Liga Inggris: Saya Tak Tertarik
Mantan pelatih Man United, Sir Alex Ferguson, mengaku tak tertarik soal persaingan Arsenal dan Man City dalam perebutan gelar juara Liga Inggris.
Penulis: Muhamad Deni Setiawan
Editor: Guruh Putra Tama
TRIBUNNEWS.COM - Mantan pelatih Manchester United, Sir Alex Ferguson, mengaku tak tertarik soal persaingan Arsenal dan Manchester City dalam perebutan gelar juara Liga Inggris.
Saat ini Arsenal tengah memimpin klasemen Liga Inggris dengan keunggulan lima poin atas Manchester City.
Sementara itu, Manchester United yang berada di posisi ketiga terpaut 16 poin dari Arsenal.
Baca juga: Pep Guardiola Kecewa Artis Idolanya, Julia Roberts Datangi Manchester United Bukan Manchester City
Kondisi itu tampaknya membuat Sir Alex Ferguson tak senang.
Pasalnya sejak pria berusia 81 itu pensiun pada 2013 silam, Manchester United belum bisa meraih gelar Liga Inggris.
“Saya tidak tertarik,” kata Ferguson kepada ITV Racing di Festival Cheltenham ketika ditanya tentang tim mana yang akan meraih gelar Liga Inggris.
Setan Merah sendiri bisa dikatakan hampir keluar dari jalur perburuan gelar Liga Inggris usai meraih hasil kurang memuaskan dalam dua pertandingan terakhir.
Bruno Fernandes cs dicukur oleh Liverpool dengan skor 7-0 di Anfield.
Lalu ditahan imbang Southampton dengan skor 0-0 di Old Trafford.
Kabar buruknya, pada pertandingan itu Casemiro mendapatkan kartu merah.
Alhasil Casemiro akan absen di empat laga ke depan di Liga Inggris.
Yaitu saat melawan Newcastle United, Brentford, Everton, dan Nottingham Forest.
Mantan pemain Real Madrid itu baru akan kembali saat MU melawan Chelsea.
Bukan hanya itu, Alejandro Garnacho juga mengalami cedera saat ditahan imbang Southampton.
Akibatnya pemain asal Argentina itu akan absen di Liga Eropa kala MU bertandang ke markas Real Betis di Stadion Benito Villamarin pada Jumat (17/3/2023) pukul 00.45 WIB.
Kilas Balik Karier Sir Alex
Sir Alex Ferguson merupakan pelatih paling sukses di tanah Inggris.
Saat melatih MU dari tahun 1986 sampai 2013, ia berhasil meraih 13 gelar Liga Inggris.
Di kompetisi Eropa, pria asal Skotlandia itu juga mempersembahkan dua gelar Liga Champions kepada publik Old Trafford.
Sayangnya, sejak dirinya pensiun pada 2013 yang lalu, prestasi Setan Merah menurun.
Mereka hanya bisa meraih beberapa trofi saja dan itu juga bukan trofi Liga Inggris.
Namun angin segar kini tampaknya mulai bertiup ke Manchester.
Sebab Erik ten Hag mampu memberikan trofi Piala Carabao untuk Setan Merah.
Ini adalah trofi perdana MU sejak 2017 silam.
(Tribunnews.com/Deni)