Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Shin Tae-yong Gelisah Drawing Piala Dunia U20 Batal, Berharap Bisa Tetap Berjalan di Indonesia

Pelatih Timnas Indonesia dan Timnas U20 Indonesia, Shin Tae-yong gelisah dengan batalnya drawing Piala Dunia U20. Berharap bisa berjalan lancar.

Penulis: Muhammad Nursina Rasyidin
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
zoom-in Shin Tae-yong Gelisah Drawing Piala Dunia U20 Batal, Berharap Bisa Tetap Berjalan di Indonesia
TRIBUNNEWS/HERUDIN
Pelatih Timnas Indonesia dan Timnas U20 Indonesia, Shin Tae-yong gelisah dengan batalnya drawing Piala Dunia U20. Berharap bisa berjalan lancar. - Pelatih Timnas U-20 Indonesia, Shin Tae-yong saat pertandingan uji coba internasional melawan Tim Nasional U-20 Guatemala di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Selasa (21/2/2023). 

TRIBUNNEWS.COM - Pelatih Timnas Indonesia dan Timnas U20 Indonesia, Shin Tae-yong gelisah dengan batalnya drawing Piala Dunia U20.

Diketahui, Drawing Piala Dunia U20 sejatinya akan digelar pada 31 Maret 2023 mendatang di Bali.

Tapi karena ada penolakan dari berbagai pihak termasuk Gubernur Bali, I Wayan Koster terhadap keikutsertaan Israel yang membuat situasi memanas, FIFA mengambil tindakan untuk membatalkan acara drawing.

Sebenarnya tidak hanya I Wayan Koster, tetapi juga ada Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo yang menolak kedatangan tim Israel ke Indonesia.

Baca juga: Piala Dunia U-20 di Indonesia Terancam Batal, Shin Tae-yong yang Sudah Banting Tulang Jadi Gelisah

"Saya sudah dengar masalah drawing batal," ucap Shin Tae-yong di sela memimpin sesi latihan Timnas Indonesia di Jakarta Internasional Stadium (JIS), Jakarta Pusat pada Senin (27/3/2023) malam, dikutip dari BolaSport.

"Saya gelisah, menyayangkan," tambahnya.

Pelatih berusia 52 tahun itu berharap helatan Piala Dunia U20 Indonesia bisa berjalan lancar.

Berita Rekomendasi

Hal itu demi masa depan sepak bola Tanah Air, menurutnya.

"Saya harap Piala Dunia U20 tetap jalan lancar di Indonesia," ungkapnya.

"Apalagi untuk memajukan sepak bola Indonesia," jelasnya.

Proses Indonesia mengajukan diri sebagai tuan rumah Piala Dunia U20 sejatinya sudah sejak 2019 lalu untuk penyelenggaraan tahun 2021.

Tapi, karena pandemi Covid-19, Piala Dunia U20 ditunda menjadi tahun 2023.

Proses panjang ini seiring dengan kepemimpinan Shin Tae-yong menukangi Timnas Indonesia sejak akhir 2019 lalu.

Pelatih Timnas Indonesia U-20, Shin Tae-yong saat mengamati para pemainnya tampil menghadapi Uzbekistan U-20 pada laga pamungkas grup A Piala Asia U-20 di Stadion Istiqlol, Uzbekistan, Selasa (7/3/2023).
Pelatih Timnas Indonesia U-20, Shin Tae-yong saat mengamati para pemainnya tampil menghadapi Uzbekistan U-20 pada laga pamungkas grup A Piala Asia U-20 di Stadion Istiqlol, Uzbekistan, Selasa (7/3/2023). (dok: PSSI)

Dia membangun pondasi skuad Timnas Indonesia di berbagai level usia, termasuk U20 yang akan turut serta di Piala Dunia U20.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persib
18
11
7
0
31
13
18
40
2
Persebaya
17
11
4
2
22
13
9
37
3
Persija Jakarta
18
10
4
4
28
18
10
34
4
Bali United
17
8
4
5
25
16
9
28
5
Arema
17
8
4
5
27
21
6
28

Wiki Terkait

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas