Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Lionel Messi Siap Berpisah dengan PSG, Jadi Kembali ke Barcelona?

Lionel Messi dilaporkan akan meninggalkan Paris Saint Germain (PSG) pada akhir musim nanti, L'equipe mengabarkan.

Penulis: Arif Tio Buqi Abdulah
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
zoom-in Lionel Messi Siap Berpisah dengan PSG, Jadi Kembali ke Barcelona?
STEPHANE DE SAKUTIN / AFP
Penyerang Paris Saint-Germain Lionel Messi melakukan pemanasan sebelum pertandingan sepak bola L1 Prancis antara Paris Saint-Germain (PSG) dan Olympique Lyonnais (OL) di Stadion Parc des Princes di Paris pada 2 April 2023. Lionel Messi dilaporkan akan meninggalkan Paris Saint Germain (PSG) pada akhir musim nanti, L'equipe mengabarkan. STEPHANE DE SAKUTIN / AFP 

TRIBUNNEWS.COM - Lionel Messi dilaporkan akan meninggalkan Paris Saint Germain (PSG) pada akhir musim nanti, L'equipe mengabarkan.

Hal itu menyusul tak ada titik temu yang terjalin dalam kontrak baru antara PSG dan Lionel Messi.

"Lionel Messi seharusnya tidak melanjutkan petualangannya di PSG musim depan. Masih ada satu pintu terakhir yang terbuka, jika striker Argentina itu menerima pengurangan gaji yang signifikan," tulis L'equipe dalam laporannya.

Kontrak Messi di PSG akan habis pada akhir musim nanti. Menurut media Prancis itu, PSG sebenarnya ingin memperpanjang kontrak Messi di PSG setahun lagi.

Tapi pemain berjuluk La Pulga itu enggan menandatanganinya lantaran gaji yang yang ditawarkan jauh lebih kecil dibanding sebelumnya.

Baca juga: Messi dan Malam yang Buruk di Paris: PSG Keok, Disiuli Suporter, Dibisiki Lawan, Diminta Pensiun

Menurut L'equipe, gaji Messi saat ini sebesar 3,34 juta euro per bulan atau sekitar Rp 54,36 miliar.

Jika Messi mau menerima gaji yang lebih kecil dari itu, maka bintang Argentina itu akan tetap bermain di PSG musim depan.

Berita Rekomendasi

Situasi tentu ini berbeda dari yang sebelumnya di mana pada Desember lalu, saat gelaran Piala Dunia 2022, di mana Jorge Messi, ayah sang pemain, dan presiden PSG, Nasser al-Khelaïfi dikabarkan telah sepakat soal kontrak baru Messi.

Namun saat itu pembicaraan memang belum secara detail lebih jauh menyangkut masalah gaji atau durasi perpanjangan kontrak.

Menurut halaman depan L'Equipe Selasa, situasinya telah mencapai kesimpulan, dengan Messi dan PSG siap berpisah, dalam 'perceraian'.

Baca juga: Demi Pulangkan Lionel Messi ke Camp Nou, Barcelona Berjibaku Gaet Sponsor Baru

Messi sendiri saat ini santer dikaitkan dengan kepindahan ke klub lamanya Barcelona.

La Pulga juga mengalami hal yang sulit di PSG. Ia beberapa kali mendapat ledekan dari suporter tim yang dibelanya.

Saat PSG kalah dari Lyon akhir pekan kemarin, Messi mendapatkan siulan dari para suporter Le Parisiens.

Ini bukanlah kali pertama Messi menerima siulan dari suporter PSG. Pada pekan ke-28, tepat sebelum, kompetisi Liga Perancis terjeda laga-laga tim nasional, ejekan juga terdengar dialamatkan publik Parc des Princes untuk Messi.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
18
14
3
1
45
17
28
45
2
Arsenal
19
11
6
2
38
17
21
39
3
Nottm Forest
19
11
4
4
26
19
7
37
4
Chelsea
19
10
5
4
38
23
15
35
5
Newcastle
19
9
5
5
32
21
11
32
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas