Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Superskor

Data Fakta Manchester City vs Bayern Munchen di Liga Champions: Seret Haaland, Cancelo & Tuchel

Berikut ini data fakta jelang laga leg pertama perempat final Liga Champions antara Manchester City vs Bayern Munchen, Rabu (12/4/2023) dinihari.

Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
zoom-in Data Fakta Manchester City vs Bayern Munchen di Liga Champions: Seret Haaland, Cancelo & Tuchel
Oli SCARFF / AFP
Manajer Manchester City Spanyol Pep Guardiola (kiri) memberi isyarat kepada bek Manchester City asal Portugal Joao Cancelo (kanan) selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Newcastle United dan Manchester City di St James' Park di Newcastle-upon-Tyne, Inggris timur laut pada Desember 19, 2021. 

Manchester City sebenarnya bukanlah lawan baru bagi seorang Thomas Tuchel.

Hal ini mengingat Tuchel cukup sering menghadapi tim besutan Pep Guardiola itu saat masih dipercaya melatih Chelsea.

Bahkan, Tuchel mampu mendominasi lima pertemuan melawan Manchester City dengan kemenangan.

Pelatih Manchester City Spanyol Josep Guardiola (kiri) menyapa pelatih Chelsea asal Jerman Thomas Tuchel menjelang pertandingan final Liga Champions UEFA antara Manchester City dan Chelsea di stadion Dragao di Porto pada 29 Mei 2021.
Pelatih Manchester City Spanyol Josep Guardiola (kiri) menyapa pelatih Chelsea asal Jerman Thomas Tuchel menjelang pertandingan final Liga Champions UEFA antara Manchester City dan Chelsea di stadion Dragao di Porto pada 29 Mei 2021. (PIERRE-PHILIPPE MARCOU / POOL / AFP)

Tuchel tercatat berhasil meraih tiga kemenangan dari lima pertemuan terakhir melawan Manchester City.

Dan salah satu kemenangan paling mengesankan terjadi saat Tuchel mengalahkan Manchester City di final Liga Champions musim 2020/2021.

Kenangan indah itu tentu diharapkan bisa kembali terulang saat Tuchel menghadapi Manchester City sebagai pelatih Bayern Munchen di perempat final Liga Champions.

(Tribunnews.com/Dwi Setiawan)

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas