Liga Eropa: Jumat Kelabu Manchester United, Kombinasi Apes, Cedera dan Tak Konsisten
Manchester United mengalami nasib apes beruntun pada Jumat hari ini. Selain gagal menang, masalah inkonsistensi permainan juga muncul
Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
TRIBUNNEWS.COM - Manchester United ditimpa bencana besar kala menjamu Sevilla di leg pertama perempat final Liga Eropa, Jumat (14/4/2023) dini hari.
Manchester United yang mulanya unggul 2-0 justru harus puas mengakhiri pertandingan dengan skor 2-2.
Ibarat kata, Manchester United mengalami hari Jumat dengan kelabu.
Baca juga: Manchester United Gagal Menang di Liga Eropa, De Gea Dikeroyok 13 Pemain di 15 Menit Akhir
Faktor ketidakberuntungan alias apes barangkali tak bisa lepas dari hasil Liga Eropa yang diperoleh Manchester United ini.
Pasalnya sang lawan menyamakan skor melalui andil para pemain Setan Merah sendiri.
Tyrell Malacia dan Harry Maguire kompak membuat gol bunuh diri yang merugikan tim.
Jelas gol tersebut menjadi sebuah ketidaksengajaan dari kedua pemain.
Terkhusus bagi gol bunuh diri Malacia yang sejatinya bisa dicegah lebih baik.
Bek muda asal Belanda ini kurang disiplin dalam menjaga areanya.
Selain itu eks penggawa Feyenoord itu juga lengah dalam mengawasi pergerakan lawan.
Niatan Malacia yang ingin membiarkan bola umpan silang lawan keluar justru malah mendarat di kaki penggawa Sevilla.
Gol bunuh diri Harry Maguire sejatinya tak kalah menyakitkan.
Pasalnya bola tandukan dari pemain Sevilla sama sekali tak mengarah ke gawang.
Namun laju bola menjadi berubah total setelah mengenai kepala pemain 29 tahun tersebut.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.