Hasil Ligue 1, Kylian Mbappe Bikin Assist Memukau untuk Lionel Messi, Sekaligus Jadi Raja Gol PSG
Bintang PSG, Kylian Mbappe tampil memukau tadi malam, selain mencetak satu gol dia juga memberikan satu assist cantik untuk Lionel Messi.
Penulis: Muhammad Nursina Rasyidin
Editor: Tiara Shelavie
TRIBUNNEWS.COM - Sorotan hasil Ligue 1 Prancis, Paris Saint-Germain (PSG) menang meyakinkan 3-1 dari Lens di Parc des Prince, Minggu (16/4/2023) dini hari WIB.
Bintang PSG, Kylian Mbappe tampil memukau tadi malam, selain mencetak satu gol dia juga memberikan satu assist cantik untuk Lionel Messi.
PSG mencetak 3 gol hanya dalam kurun waktu 9 menit, dibuka oleh Kylian Mbappe (31'), Vittinha (37'), dan gol Lionel Messi (40').
Satu gol yang dicetak Mbappe menjadikan pemain termahal dunia itu sebagai raja gol PSG.
Baca juga: Duo Mega Bintang PSG, Lionel Messi dan Kylian Mbappe Masuk Jajaran 100 Tokoh Berpengaruh
Kylian Mbappe melewati capaian Edinson Cavani yang mengoleksi 138 gol dalam 200 pertandingan.
Sementara Mbappe menghasilkan 139 gol hanya dalam 169 laga.
Di bawahnya ada Zlatan Ibrahimovic dengan koleksi 113 gol dari 122 laga.
Dalam pertandingan itu, dia juga mencatatkan sebuah skema serangan cepat dengan sentuhan akhir yang klini dari seorang Lionel Messi.
Berawal dari pergerakan Lionel Messi yang mencuri bola dari pemain Lens di lini tengah.
La Pulga menggiring bola lalu memberikan umpan ke Mbappe.
Mbappe langsung memberikan sentuhan pertamanya dengan backheel atau tumitnya untuk meneruskan bola ke Lionel Messi yang merangsak masuk ke kotak penalti.
Umpan tersebut langsung mengeliminasi pertahanan Lens yang dikawal empat pemain.
Lionel Messi dengan tenang mengincar tiang jauh untuk menceploskan si kulit bundar ke gawang Lens.
Skenario gol tersebut nyatanya tidak terjadi instan atau langsung dalam pertandingan.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.