Pecah Telur di SEA Games 2023 Lewat Brace, Ramadhan Sananta: Gol Ini Buat Bangsa dan Orangtua Saya
Bagi Ramadhan Sananta gol yang ia buat bukanlah segalanya, yang terpenting bisa terus membawa Timnas Indonesia U-22 meraih menang di SEA Games 2023
Penulis: Abdul Majid
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
Pecah Telur di SEA Games 2023 Lewat Brace, Ramadhan Sananta: Gol Ini Buat Bangsa dan Orangtua Saya
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Striker Timnas Indonesia U-22, Ramadhan Sananta tampil cemerlang saat Skuad Garuda menggasak Myanmar dengan skor 5-0 pada pertandingan kedua grup A SEA Games 2023 di Stadion Nasional Olimpiade, Kamboja, Kamis (4/5/2023).
Pada laga itu, Ramadhan Samantha yang di laga pertama melawan Filipina nirgol, sukses 'pecah telur' dan membuka pundi-pundi golnya lewat ukiran dua gol.
Gol pertama dicetak pada menit ke-31 melalui titik putih dan gol kedua dilakukan lewat aksi skill individu yang mengecoh dua pemain lawan pada menit ke-60.
Baca juga: Hasil Timnas U22 Indonesia vs Myanmar: Gol Indah Marselino, Garuda Ganti Algojo Unggul 2-0 Babak I
Baca juga: Timnas Indonesia Koleksi 8 Gol dari 2 Laga, Indra Sjafri: Kami Belum Puas, Banyak Kesalahan Taktikal
“Alhamdulillah pertandingan hari ini kita bisa meraih kemenangan. Di laga ini, kami pelatih semua sudah bekerja untuk melakukan yang terbaik dan Alhamdulillah bisa meraih kemenangan,” kata Ramadhan Sananta seusai laga.
Untuk dua gol yang diciptakan, striker milik PSM Makassar tersebut mendedikasikannya buat masyarakat Indonesia yang telah mendukung Timnas Indonesia dan kedua orang tuanya.
Bagi Ramadhan Sananta gol yang ia buat bukanlah segalanya tapi yang terpenting menurutnya bisa terus membawa Timnas Indonesia U-22 meraih menang dalam ajang ini.
“Ya, Alhamdulillah saya bisa mencetak gol pada pertandingan sore ini. Tentunya gol ini buat bangsa kita, juga untuk orang tua saya yang sudah mendoakan saya sejauh ini,” ujar Sananta.
“Gol ini bukanlah segalanya, semoga kedepan saya bisa lebih kerja keras lagi dan bisa mencetak gol lagi ke depannya,” lanjut pria berpostur 182 cm tersebut.
Lebih lanjut, Ramadhan Sananta mengatakan dari dua laga yang sudah dijalani, para pemain Timnas Indonesia U-22 sudah mulai paham karakter pemain satu sama lain.
Ia pun berharap pada laga-laga selanjutnya chemistry antarpemain benar-benar semakin solid sehingga hasil kemenangan bisa terus didapatkan.
Baca juga: Indonesia vs Myanmar: Garuda Pesta 4-0, Ramadhan Samanta dan Fajar Fathur Rachman Pamer Gol Indah
“Ya mungkin apa yang disampaikan Coach Indra kami perlahan demi perlahan untuk mengatur chemistry dengan pemain semuanya dan Inhsa Allah kedepan kita akan lebih baik lagi,” pungkasnya.
Dengan hasil kemenangan ini, Skuad Garuda Muda untuk sementara berada di puncak klasemen dengan torehan enam poin dari dua laga.
Pertandingan selanjutnya Marselino Ferdinan dkk. giliran akan menghadapi Timor Leste di Stadion Nasional Olimpiade, Kamboja, Minggu (7/4/2023).