Hasil Liga Champions - Manchester City Sukses Imbangi Real Madrid, Grealish Girang: Seperti Mimpi
Winger Manchester City, Jack Grealish girang bukan main setelah berhasil menahan imbang Real Madrid pada leg pertama semifinal Liga Champions.
Penulis: Hafidh Rizky Pratama
Editor: Drajat Sugiri
TRIBUNNEWS.COM - Winger Manchester City, Jack Grealish girang bukan main setelah berhasil menahan imbang Real Madrid pada leg pertama semifinal Liga Champions.
Diketahui, Manchester City sukses menanhan imbang tuan rumah Real Madrid pada laga pertama babak empat besar Liga Champions, Rabu (10/5/2023) dini hari WIB.
Bermain di Santiago Bernabeu, laga antara Real Madrid vs Manchester City bermain dengan skor imbang 1-1.
Real Madrid sejatinya unggul lebih dulu melalui gol Vinicius Junior pada menit ke-36.
Namun, Manchester City berhasil menyamakan kedudukan menjadi 1-1 pada menit ke-67 melalui tendangan geledek Kevin de Bruyne.
Atas hasil imbang tersebut, membuat peluang Manchester City untuk lolos ke babak final Liga Champions masih terbuka lebar.
Setelah pertandingan, winger Manchester City, Jack Grealish mengaku girang bukan main setelah berhasil menanahan imbang Real Madrid di Santiago Bernabeu.
Mantan pemain Aston Villa itu mengaku merasa seperti mimpi bisa bermain melawan Real Madrid dan bermain di Bernabeu.
"Saya menyukainya. Anda mungkin sedikit gugup, tetapi ini adalah malam di mana Anda bermain sepak bola dan bermimpi," ucap Grealish yang dikutip dari BBC.
"Ini seperti mimpi, bisa bermain di pertandingan ini dan di stadion ini. Seperti mimpi yang menjadi kenyataan," sambungnya.
Lebih lanjut, Jack Grealish mengaku pertandingan melawan Real Madrid benar-benar menguras tenaganya.
Bahkan ia sampai mengalami kram di kedua betisnya.
"Pertarungan yang bagus, saya sangat menikmatinya," kata Grealish.
"Saya lelah. Saya tidak pernah mengalami kram sebelumnya, tetapi saya mengalami di kedua betis saya," lanjut Grealish.