Hasil Liga Champions: Manchester City Tembus Final, Guardiola Tergila-gila Kagumi Bernardo Silva
Pep Guardiola selaku pelatih Manchester City mengaku tergila-gila dengan Bernardo Silva setelah membantu The Citizens lolos final Liga Champions.
Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Ayu Miftakhul Husna
TRIBUNNEWS.COM - Manchester City berhasil tembus final Liga Champions setelah menyingkirkan Real Madrid dengan agregat skor 5-1, Kamis (18/5/2023) dinihari WIB.
Bernardo Silva layak dianggap sebagai pahlawan kemenangan Manchester City melawan Real Madrid pada leg kedua semifinal.
Bernado Silva sukses mencetak dua gol pembuka Manchester City ke gawang Real Madrid pada babak pertama di Stadion Etihad.
Baca juga: Fakta Kelolosan Manchester City ke Final Liga Champions: Treble Terbuka, Guardiola Panen Rekor
Gol pertama yang dicetak Bernardo Silva tercipta setelah ia mendapatkan assist brilian dari Kevin De Bruyne.
Setelah berada pada ruang yang kosong, Bernardo Silva tanpa cela menaklukkan Thibaut Courtois menit ke-23.
Empat belas menit berselang, Bernardo Silva menggandakan keunggulan Manchester City lewat sundulannya.
Brace gol yang dicetak Bernardo Silva akhirnya menempatkan Manchester City di posisi yang nyaman pada babak pertama.
Hingga pada akhirnya, gol Manuel Akanji (76') dan Julian Alvarez (91') menyempurnakan kemenangan Manchester City atas Real Madrid.
Setelah pertandingan, Bernardo Silva dinobatkan sebagai pemain terbaik pertandingan oleh pihak Liga Champions.
Penampilan luar biasa Bernardo Silva pun mendapatkan pujian setinggi langit dari Pep Guardiola.
Guardiola selaku pelatih Manchester City mengaku tergila-gila dengan pemain asal Portugal tersebut.
Guardiola bahkan menganggap Bernardo Silva sebagai salah satu pemain terbaik yang pernah ia miliki dalam sebuah tim.
Kekaguman Guardiola kepada Bernardo Silva tak terlepas dari cara bermain sang pemain yang elegan, cerdas dan sesuai skema yang ia inginkan.
"Para pemain telah tampil luar biasa dalam laga seistimewa ini, termasuk Bernardo Silva yang selalu ada," puji Guardiola dilansir laman resmi UEFA.