Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Profil Siman Sudartawa: Atlet Renang yang Kritik Pawai Timnas U22 Indonesia, Exco PSSI Beri Jawaban

Siman Sudartawa bersama puluhan atlet lainnya mengikut pawai bersama Timnas U22 Indonesia yang gelar oleh PSSI dan Kemenpora.

Penulis: Bayu Satriyo Panegak
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
zoom-in Profil Siman Sudartawa: Atlet Renang yang Kritik Pawai Timnas U22 Indonesia, Exco PSSI Beri Jawaban
Super Ball/Feri Setiawan
Atlet renang Indonesia, I Gede Siman Sudartawa pada perlombaan nomor gaya punggung 50 meter di SEA Games 2017 di National Aquatic Centre, Bukit Jalil, Malaysia, Senin (21/8/2017). (Super Ball/ Feri Setiawan) 

TRIBUNENWS.COM - Simak profil Siman Sudartawa, atlet renang SEA Games 2023 yang dikabarkan mengkritik arak-arakan Timnas U22 Indonesia.

Siman Sudartawa merasa kesal karena terdapat beberapa keistimewaan terhadap Timnas U22 Indonesia.

Akhirnya Exco PSSI, Arya Sinulingga menanggapi kritikan dari salah satu atlet peserta pawai.

Siman Sudartawa bersama puluhan atlet kontingen Indonesia lainnya turut mengikuti pawai yang digelar oleh PSSI dan Kemenpora di kawasan Gelora Bung Karno Jakarta, Jumat (19/5/2023) mulai 08.00 WIB.

Baca juga: Digilas Timnas U22 Indonesia di SEA Games 2023, Jonathan Khemdee Sempat Protes Minta Ganti Wasit

Siman Sudartawa mengaku mengalami pembedaan dengan atlet cabor lain.

Ia secara mendetail menyebut peserta pawai harus menunggu Timnas U22 Indonesia hadir terlebih dahulu sebelum memulai pawai.

Menurut Siman Sudartawa hal tersebut kurang adil.

I Gede Siman Sudartawa
I Gede Siman Sudartawa (dok pribadi)
Berita Rekomendasi

Di tempat lain,Anggota Exco PSSI Arya Sinulingga memberikan tanggapan terkait kabar tersebut.

Menurut Arya awalnya acara pawai merupakan agenda dari PSSI dan khusus Timnas U22 Indonesia (Cabor Sepak Bola).

Namun PSSI mengajak berkolaborsai Kemenpora untuk menyabut seluruh atlet SEA Games 2023.

Akhirnya acara tersebut bertajuk penyambutan pahlawan SEA Games 2023.

Arya Sinulingga tidak begitu memikirkan terkait insiden tersebut.

Baca juga: Begini Nasib Pelatih Issara setelah Insiden Final Timnas U22 Indonesia, FA Thailand Buka Suara

caption: Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI, Arya Sinulingga saat diwawancarai usai acara pawai Timnas Indonesia U-22 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Jumat (19/5/2023) Tribunnews/Abdul Majid
caption: Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI, Arya Sinulingga saat diwawancarai usai acara pawai Timnas Indonesia U-22 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Jumat (19/5/2023) Tribunnews/Abdul Majid (Tribunnews/Abdul Majid)

"Kami serahkan ke masing-masing cabor, yang penting kami mau mengajak semua berkolaborasi," ujar Arya Sinulingga, Jumat (19/5/2023).

"Jangan cuma kami yang merayakan tapi kita mau pingin juga mereka sama-sama. makanya kami ajak sama-sama,” kata Arya.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persebaya
17
11
4
2
22
13
9
37
2
Persib
15
10
5
0
28
11
17
35
3
Persija Jakarta
17
9
4
4
25
16
9
31
4
Arema
17
8
4
5
27
21
6
28
5
Bali United
16
8
3
5
24
15
9
27
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas