Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Rekap Hasil Bola Tadi Malam: Arsenal Kian Nelangsa di Liga Inggris, Munchen Rawan Terpeleset

Arsenal kian nelangsa di penghujung musim, Bayern Munchen rawan tepeleset dari perburuan gelar usai dikalahkan RB Leipzig.

Penulis: Niken Thalia
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
zoom-in Rekap Hasil Bola Tadi Malam: Arsenal Kian Nelangsa di Liga Inggris, Munchen Rawan Terpeleset
DARREN STAPLES / AFP
Rekap Hasil Bola Tadi Malam: Arsenal Kian Nelangsa di Liga Inggris, Munchen Rawan Terpeleset - Gelandang Arsenal Martin Odegaard (2R) bereaksi sedih setelah timnya kalah di kandang Nottingham dengan skor 1-0 selama pertandingan sepak bola Liga Utama Inggris di The City Ground, pada 20 Mei 2023. 

TRIBUNNEWS.COM - Inilah rekap hasil bola tadi malam di mana Arsenal kian nelangsa di Liga Inggris mendekati akhir musim lantaran kembali menelan kekalahan saat jumpa Nottingham, Minggu (21/5/2023) dini hari WIB.

Kekalahan dengan skor tipis 1-0 Arsenal atas Nottingham menguntungkan Manchester City yang resmi juara Liga Inggis lebih cepat.

Sementara dari Liga Jerman, Bayern Munchen rawan terpeleset dari perburuan gelar juara gegara dibekuk oleh RB Leipzig 3-1 di kandang sendiri.

Tumbang di tangan RB Leipzig, poin antara Munchen dan Dortmund yang berebut gelar juara musim ini hanya terpaut satu poin saja.

Baca juga: Update Klasemen Liga Inggris: Arsenal Bantu City Juara Lebih Cepat, MU Butuh 1 Poin Segel 4 Besar

Striker Nottingham Forest Taiwo Awoniyi mencetak gol pembuka ke gawang Arsenal selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris di The City Ground, pada 20 Mei 2023.
Striker Nottingham Forest Taiwo Awoniyi mencetak gol pembuka ke gawang Arsenal selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris di The City Ground, pada 20 Mei 2023. (Darren Staples / AFP)

Rekap hasil bola tadi malam

Liga Inggris

  • Tottenham Hotspurs 1-3 Brentford
  • Bournemouth 0-1 Manchester United
  • Fulham 2-2 Crystal Palace
  • Liverpool 1-1 Aston Villa
  • Wolves 1-1 Everton
  • Nottingham 1-0 Arsenal

Liga Jerman

  • Freiburg 2-0 Wolfsburg
  • Hertha Berlin 1-1 Bochum
  • Hoffenheim 4-2 Union Berlin
  • Schalke 2-2 Eintracht Frankfurt
  • Werder Bremen 1-1 FC Koln
  • Bayern Munchen 1-3 RB Leipzig
Berita Rekomendasi

Liga Italia

  • Sassuoo 1-2 Monza
  • Cremonese 1-5 Bologna
  • Atalanta 3-1 Verona
  • AC Milan 5-1 Sampdoria

Liga Spanyol

  • Cadiz FC 2-0 Valladolid
  • Girona 1-2 Villarreal
  • Atletic Bilbao 2-1 Celta Vigo
  • Almeria 3-0 Mallorca
  • Getafe 1-1 Elche
  • Barcelona 1-2 Real Sociedad

Arsenal Nelangsa, Beri Gelar Liga Inggris ke City

Dua pertandingan terakhir Arsenal di Liga Inggris di mana klub asal London harus menelan kekalahan.

Tang disangka, justru Arsenal menelan kekalahan sebanyak dua kali berturut-turut.

Hasil tersebut yang mengantarkan Arsenal harus tumbang dalam perebutan gelar juara Liga Inggris.

Bek Manchester City asal Swiss Manuel Akanji (Kiri) merayakan gol ketiga timnya saat pertandingan sepak bola semifinal leg kedua Liga Champions UEFA antara Manchester City dan Real Madrid di Stadion Etihad di Manchester, barat laut Inggris, pada 17 Mei 2023. (Photo by Oli SCARFF / AFP)
Bek Manchester City asal Swiss Manuel Akanji (Kiri) merayakan gol ketiga timnya saat pertandingan sepak bola semifinal leg kedua Liga Champions UEFA antara Manchester City dan Real Madrid di Stadion Etihad di Manchester, barat laut Inggris, pada 17 Mei 2023. (Photo by Oli SCARFF / AFP) (AFP/OLI SCARFF)

Dua kekalahan itu pula yang mengantarkan pesaing Arsenal yakni Manchester City juara lebih cepat sebelum musim berakhir.

Dikatakan demikian lantaran kedua kubu memiliki jarak sebanyak 4 poin di mana Arsenal tersisa satu laga saja.

Sedangkan Manchester City masih memiliki tabungan sebanyak 3 pertandingan hingga akhir laga.

Dengan demikian, pasukan Pep Guardiola lebih berhak menyandang status juara Liga Inggris musim ini.

(Tribunnews.com/Niken)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
19
14
4
1
47
19
28
46
2
Arsenal
20
11
7
2
39
18
21
40
3
Nottm Forest
20
12
4
4
29
19
10
40
4
Chelsea
20
10
6
4
39
24
15
36
5
Newcastle
20
10
5
5
34
22
12
35
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas