Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Jumlah Gaji Karim Benzema dan Cristiano Ronaldo di Liga Arab Saudi, Rp 99 Ribu per Detik

Inilah perbandingan gaji Karim Benzema dan Cristiano Ronaldo di Liga Arab Saudi. Ternyata keduanya memiliki jumlah gaji yang sama.

Penulis: Muhamad Deni Setiawan
Editor: Drajat Sugiri
zoom-in Jumlah Gaji Karim Benzema dan Cristiano Ronaldo di Liga Arab Saudi, Rp 99 Ribu per Detik
FRANCK FIFE / POOL/AFP
Penyerang Portugal Cristiano Ronaldo dan penyerang Prancis Karim Benzema berjalan bersama di luar lapangan pada babak pertama pertandingan sepak bola Grup F UEFA EURO 2020 antara Portugal dan Prancis di Puskas Arena di Budapest pada 23 Juni 2021. Inilah perbandingan gaji Karim Benzema dan Cristiano Ronaldo di Liga Arab Saudi. Ternyata keduanya memiliki jumlah gaji yang sama. 

Per detik: Rp99 ribu

Peran Ronaldo

Ketika diperkenalkan sebagai pemain baru Al Ittihad, Karim Benzema mengungkapkan bagaimana Cristiano Ronaldo memengaruhi keputusannya untuk bermain di Liga Arab Saudi.

Seperti yang diketahui, mantan penyerang Lyon itu merupakan rekan setim CR7 ketika masih membela Real Madrid.

Ternyata kepindahan Ronaldo ke Timur Tengah, bagi Benzema, menunjukkan bahwa ada peningkatan soal kualitas sepak bola di sana.

Hal itulah yang mendorong keputusannya untuk berani membuat pilihan ini, pergi bermain di benua Asia.

"Al Ittihad merupakan tantangan baru bagi saya. Ini liga yang bagus dan ada banyak pemain bagus," kata penyerang asal Prancis itu dikutip dari 90min.

Karim Benzema telah resmi bergabung dengan Al Ittihad dengan kontrak dua tahun hingga 2026. Karim Benzema akan mendapatkan gaji bersih Rp 3,2 Triliun per musim.
Karim Benzema telah resmi bergabung dengan Al Ittihad dengan kontrak dua tahun hingga 2026. Karim Benzema akan mendapatkan gaji bersih Rp 3,2 Triliun per musim. (Twitter/Fabrizio Romano)
Berita Rekomendasi

"Cristiano Ronaldo sudah ada di sini, dia adalah teman yang menunjukkan bahwa Arab Saudi mulai maju dan saya di sini untuk menang seperti yang saya lakukan di Eropa," terangnya.

Meski kembali berada dalam satu liga yang sama, kali ini Benzema dan Ronaldo bakal menjadi rival sengit.

Bagaimanapun, Al Ittihad merupakan jawara Liga Arab Saudi musim ini setelah mengumpulkan 72 poin.

Sementara Al Nassr yang dibela oleh CR7 berada di posisi runner-up dengan koleksi 67 poin.

Sementara itu, Karim Benzema menjadi megabintang pertama yang didatangkan oleh Liga Arab Saudi dalam jendela transfer ini.

Masih banyak nama-nama lain yang diincar oleh klub-klub dari Timur Tengah itu.

Antara lain bintang Chelsea, N'Golo Kante, Lionel Messi, bahkan kiper Manchester United, David de Gea juga dikaitkan dengan Liga Arab Saudi.

(Tribunnews.com/Deni)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
11
9
1
1
21
6
15
28
2
Man. City
12
7
2
3
22
17
5
23
3
Chelsea
12
6
4
2
23
14
9
22
4
Arsenal
12
6
4
2
21
12
9
22
5
Brighton
12
6
4
2
21
16
5
22
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas