Eks-Persib Datang, Persaingan Lini Belakang Dewa United Kian Keras, Henhen Bisa Rebut Starter?
Lebih lanjut, Henhen juga sangat optimistis meskipun Dewa United merupakan tim perdana ia bela di luar Persib Bandung.
Penulis: Alfarizy Ajie Fadhillah
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
Eks-Persib Datang, Persaingan Lini Belakang Dewa United Kian Keras, Henhen Bisa Taklukkan Hati Jan Olde Riekerink?
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Alfarizy AF
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Henhen Herdiana akan memulai karier barunya bersama Dewa United di Liga 1 2023/24.
Mantan pemain Persib Bandung itu berlabuh ke Dewa United dengan status pinjaman selama satu tahun.
Klub asal Tangerang Selatan ini jadi klub pertama Henhen di luar Persib mengingat Henhen selalu membela Maung Bandung sejak junior.
Baca juga: David da Silva Tebar Ancaman Jelang Liga 1 2023, Siap Bawa Persib Bandung Sabet Juara
Henhen pun memiliki ambisi bersama Dewa United di bawah besutan Jan Olde Riekerink.
"Henhen bakal memberikan terbaik untuk tim ini dan bekerja keras tentunya," ujar pemain berusia 27 tahun itu.
"Buat saya sendiri juga bisa tampil lebih baik lagi agar nantinya dengan kerja sama tim ini bisa lebih baik lagi ke depannya. Tentunya dengan semangat juang dan mental," sambungnya.
Hadirnya Henhen di pos bek kanan akan membuat persaingan semakin ketat, sehingga memicu ketangguhan klub berjuluk Tangsel Warriors itu.
Henhen pun yakin persaingan di posisi dengan pemain bek kanan seperti Ady Setiawan akan membuat timnya semakin kuat.
"Soal persaingan bilamana masih satu seragam yang sama pastinya saling mendukung satu sama lain. Apalagi setiap pemain yang membela sebuah klub pastinya ingin memberikan yang terbaik," kata Henhen.
Lebih lanjut, Henhen juga sangat optimistis meskipun Dewa United merupakan tim perdana ia bela di luar Persib Bandung.
Proses adaptasinya bersama Dewa United pun berjalan cukup lancar, terlebih ada rekan setimnya di Persib, Deden Natshir.
"Ini pengalaman pertama Henhen untuk membela klub di luar bandung. Alhamdulillah di sini banyak yang saya kenal tentunya memudahkan adaptasi. Semoga cepat cair dengan kondisi di tim baru ini. Terutama ada Deden Natshir semoga bisa memudahkan adaptasi," pungkas Henhen.