Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Berpotensi Lakoni Debut Bersama Argentina, Alejandro Garnacho Ungkap Ambisinya di FIFA Matchday

Penyerang Manchester United, Alejandro Garnacho, berpotensi untuk melakoni debut bersama Timnas Argentina di FIFA Matchday.

Penulis: Muhamad Deni Setiawan
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
zoom-in Berpotensi Lakoni Debut Bersama Argentina, Alejandro Garnacho Ungkap Ambisinya di FIFA Matchday
Lindsey Parnaby/AFP
Gelandang Manchester United asal Argentina Alejandro Garnacho merayakan setelah mencetak gol kedua timnya selama pertandingan sepak bola putaran kelima Piala FA Inggris antara Manchester United dan West Ham di Old Trafford di Manchester, barat laut Inggris, pada 1 Maret 2023. Penyerang Manchester United, Alejandro Garnacho, berpotensi untuk melakoni debut bersama Timnas Argentina di FIFA Matchday. 

TRIBUNNEWS.COM - Penyerang Manchester United, Alejandro Garnacho, berpotensi untuk melakoni debut bersama Timnas Argentina di FIFA Matchday.

Pada gelaran FIFA Matchday Juni ini, Argentina melakoni tur Asia dengan menghadapi Australia dan Timnas Indonesia.

Pertandingan antara Argentina vs Australia diselenggarakan di Beijing, China pada Kamis (15/6/2023) pukul 19.00 WIB.

Sementara laga Timnas Indonesia vs Argentina dihelat di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Senin (19/6/2023) pukul 19.30 WIB.

Setelah menunggu cukup lama, akhirnya Alejandro Garnacho bisa memenuhi mimpinya untuk bermain bersama Argentina.

Bahkan Garnacho berujar bahwa bermain bersama Lionel Messi di La Albiceleste (julukan Timnas Argentina) seperti sebuah mimpi.

"Saya tidak banyak bicara dengan Messi," kata Alejandro Garnacho kepada TyC Sports.

BERITA REKOMENDASI

"Dulu saya menontonnya di TV dan sekarang saya bersamanya di sini, itu seperti mimpi," terang pemain berusia 18 tahun itu.

Garnacho kemudian menegaskan bahwa dirinya tak gugup.

Ambisinya ialah berusaha untuk tetap menjadi dirinya sendiri dan bermain dengan sebaik mungkin ketika dibutuhkan oleh Lionel Scaloni, juru taktik La Albiceleste.

Gelandang Manchester United asal Argentina Alejandro Garnacho merayakan setelah mencetak gol kedua timnya selama pertandingan sepak bola putaran kelima Piala FA Inggris antara Manchester United dan West Ham di Old Trafford di Manchester, barat laut Inggris, pada 1 Maret 2023. Lindsey Parnaby /
AFP
Gelandang Manchester United asal Argentina Alejandro Garnacho merayakan setelah mencetak gol kedua timnya selama pertandingan sepak bola putaran kelima Piala FA Inggris antara Manchester United dan West Ham di Old Trafford di Manchester, barat laut Inggris, pada 1 Maret 2023. Lindsey Parnaby / AFP (LINDSEY PARNABY / AFP)

Meski ini hanya pertandingan persahabatan, merupakan sebuah kesempatan apik baginya.

Ini bisa menjadi batu loncatan yang bagus untuk kariernya ke depan bersama timnas.


"Saya berbicara dengan Lionel Scaloni di sini," sambung pemenang Piala Carabao 2022/23 itu.

"Dia bertanya kepada saya apakah saya gugup dan saya mengatakan kepadanya bahwa saya tidak gugup."

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
10
8
1
1
19
6
13
25
2
Man. City
10
7
2
1
21
11
10
23
3
Nottm Forest
10
5
4
1
14
7
7
19
4
Arsenal
10
5
3
2
17
11
6
18
5
Aston Villa
9
5
3
1
16
11
5
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas