Pelatih Malaysia Iri dengan Agenda Uji Coba Timnas Indonesia vs Argentina: Kami Ingin Lawan Tim Kuat
Pelatih Malaysia, Kim Pan-gon mengisyaratkan iri dengan Timnas Indonesia yang melakukan uji coba pada FIFA Matchday Juni 2023 melawan Argentina.
Penulis: Hafidh Rizky Pratama
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
TRIBUNNEWS.COM - Pelatih Malaysia, Kim Pan-gon mengisyaratkan iri dengan Timnas Indonesia yang melakukan uji coba pada FIFA Matchday Juni 2023 melawan Argentina.
Hal itu diungkapkan Kim-pan-gon dibalik pujian kepada anak asuhnya setelah menggilas Papua Nugini, Selasa (20/6/2023).
Berlangsung di Stadion Sultan Mizan Zainal Abidin, Kuala Terengganu, Malaysia sukses pesta gol mengalahkan Papua Nugini dengan skor 10-0.
Sebelumnya, Malaysia juga berhasil meraih kemenangan saat menjamu Kepulauan Solomon dengan skor 4-1, pada Rabu (14/6/2023).
Meski berhasil meraih kemenangan di dua uji coba pada FIFA Matchday Juni 2023, pelatih Malaysia, Kim Pan-gon tampak masih iri terhadap Timnas Indonesia.
Rasa iri Kim Pan-gon terkait dengan lawan yang mereka hadapi, pelatih asal Korea Selatan itu mengaku Malaysia butuh tim kuat sebagai lawan.
Hal itu ia selipkan dibalik pujian Kim Pan-gon terhadap anak asuhnya.
"Mereka (pemain) selalu berusaha meningkatkan kualitas permainan dan sangat penting melihat mereka di bawah tekanan," ucap Kim Pan-gon dikutip dari Berita Harian.
"Karena kami (staf pelatih) datang ke sini untuk mengubah sepak bola Malaysia menjadi positif, dominan dan proaktif," imbuhnya.
Baca juga: Timnas Indonesia vs Argentina: Marc Klok Ungkap Dapat Pelajaran Berharga dari Skuad Garuda
Seolah semakin mengisyaratkan rasa iri dengan Timnas Indonesia, Kim Pan-gon mengaku membutuhkasn lawan yang kuat pada FIFA Matcday selanjutnya.
Seperti diketahui, pada agenda FIFA Matchday Juni 2023, Malaysia melakuakn dua pertandingan uji coba.
Yakni melawan Kepulauan Solomon dan Papua Nugini.
Sementara itu, Timnas Indonesia melakukan pertandingan uji coba melawan Palestina dan Argentina.
Sebagai informasi, Palestina masuk 100 besar ranking FIFA dengan Argentina sebagai puncaknya, sementara Kepulauan Solomon dan Papua Nugini jauh dari itu.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.