Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

10 Pemain Luar Negeri Bisa Bela Timnas U-17 Indonesia di Piala Dunia, Ada Pembobol Gawang Tim Messi

Salah satu nama yang masuk dalam list tersebut adalah Welberlieskott de Halim Jardim atau kerap dipanggil Welber Jardim.

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in 10 Pemain Luar Negeri Bisa Bela Timnas U-17 Indonesia di Piala Dunia, Ada Pembobol Gawang Tim Messi
tangkap layar instagram/BolaNas
Pemain keturunan Indonesia, Welber Jardim, yang berpeluang tampil untuk timnas U-17 Indonesia di Piala Dunia U-17 2023. 

Lewat unggahan di Instagram pribadinya, Hamdan Hamedan telah mendapat 30 pemain yang masuk dalam kategori diaspora.

Baca juga: Hancur-hancuran, Skuad Timnas U-17 Indonesia dan Pakansari Sama Lelahnya, Bima Sakti Akui Ini

Pelatih timnas U-16 Indonesia, Bima Sakti saat memberi keterangan kepada awak media di Stadion Madya, Kawasan Gelora Bung Karno (GBK, Senayan, Jakarta, Kamis (1/6/2023).
WILA WILDAYANTI/BOLASPORT.COM
Pelatih timnas U-16 Indonesia, Bima Sakti saat memberi keterangan kepada awak media di Stadion Madya, Kawasan Gelora Bung Karno (GBK, Senayan, Jakarta, Kamis (1/6/2023).

Baca juga: Tiga Blunder yang Tidak Boleh Diulangi Bima Sakti Saat Pimpin Timnas Indonesia U17 di Piala Dunia

Namun, tidak sepenuhnya memiliki paspor Indonesia supaya bisa tampil di Piala Dunia U-17 2023.

"Dari database yang kami miliki, ada sekitar 30 pemain diaspora yang masuk dalam kateagori U-17."

"Dan ada sekitar 10 pemain yang memiliki paspor Indonesia, sehingga berpotensi membela timnas bila dibutuhkan dan bila kualitasnya sesuai dengan keinginan pelatih," jelas Hamdan Hamedan.

Salah satu nama yang masuk dalam list tersebut adalah Welberlieskott de Halim Jardim atau kerap dipanggil Welber Jardim.

Baca juga: Alasan Erick Thohir Ragu Tunjuk Stadion JIS Jadi Venue Piala Dunia U-17 2023

Ia saat ini merumput bersama tim Sao Paulo U-16 FC di Brasil.

Pemain kelahiran Banjarmasin itu sempat mencetak gol ke gawang Newell's Old Boys U-17 yang merupakan mantan tim Lionel Messi.

Berita Rekomendasi

La Pulga sempat menimba ilmu di akademi Newell's Old Boys pada 1995-2000, sebelum akhirnya dipinang Barcelona pada 2000

"Welber adalah salah satunya. Sudah beberapa kali saya menyebut nama dia kepada tim kepelatihan."

"Semoga saja kini dia mendapat kesempatan dengan para pemain diaspora lainnya," kata Hamdan.

"Tadi pagi, ayahnya memberi tahu saya bahwa Welber mencetak gol saat timnya Sao Paulo FC U-16 bermain melawan klub masa kecil Lionel Messi, Newell’s Old Boys U-17."

"Welber bermain sebagai full-back kanan, walaupun dia juga sangat kapabel bermain di posisi gelandang (box to box midfielder)," tutup Hamdan.

Timnas U-17 hanya punya waktu efektif tiga bulan untuk persiapan Piala Dunia U-17 yang digelar pada November-Desember 2023.

PSSI menunjuk Bima Sakti untuk menangani timnas U-17 Indonesia di Piala Dunia U-17 2023.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
12
10
1
1
24
8
16
31
2
Man. City
12
7
2
3
22
17
5
23
3
Chelsea
12
6
4
2
23
14
9
22
4
Arsenal
12
6
4
2
21
12
9
22
5
Brighton
12
6
4
2
21
16
5
22
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas