Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Hasil Akhir Persis vs Persebaya di Liga 1: Skor 2-3, Laskar Sambernyawa Terkapar di Kandang

Simak hasil akhir pertandingan antara Persis Solo vs Persebaya Surabaya di pekan perdana Liga 1 2023/2024. Bajul Ijo berhasil menang dengan skor 2-3.

Penulis: Muhamad Deni Setiawan
Editor: Drajat Sugiri
zoom-in Hasil Akhir Persis vs Persebaya di Liga 1: Skor 2-3, Laskar Sambernyawa Terkapar di Kandang
TRIBUNNEWS/Muhammad Nursina
Pesepak bola Persebaya, Wildan Ramdhani menggiring bola dalam pekan perdana Liga 1 2023/2023 antara Persis Solo vs Persebaya di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (1/7/2023) malam. Simak hasil akhir pertandingan antara Persis Solo vs Persebaya Surabaya di pekan perdana Liga 1 2023/2024. Bajul Ijo berhasil menang dengan skor 2-3. 

Bruno Moreira yang maju sebagai algojo penalti berhasil membobol gawang Laskar Sambernyawa pada menit ke-28.

Sementara itu, pada menit ke-32, Laskar Sambernyawa memiliki peluang emas.

Namun bola yang berada di depan gawang Ernando Ari mampu disapu oleh salah satu bek Bajul Ijo.

Memasuki 15 menit akhir pertandingan, kedua tim bermain makin terbuka.

Alhasil berbagai peluang berhasil diciptakan oleh masing-masing tim. Ze Valente berpeluang untuk menggandakan keunggulan timnya.

Selebrasi pesepak bola Persebaya, Bruno Moreira (tengah) setelah mencetak gol dalam pekan perdana Liga 1 2023/2023 antara Persis Solo vs Persebaya di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (1/7/2023) malam.
Selebrasi pesepak bola Persebaya, Bruno Moreira (tengah) setelah mencetak gol dalam pekan perdana Liga 1 2023/2023 antara Persis Solo vs Persebaya di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (1/7/2023) malam. (TRIBUNNEWS/Muhammad Nursina)

Sayangnya tendangannya dari luar kotak penalti masih membentur mistar gawang Persis.

Kemudian pada awal babak kedua, tim tuan rumah langsung mengambil inisiatif untuk menyamakan kedudukan.

Berita Rekomendasi

Messidoro melepaskan tembakan pada menit ke-47, tetapi tendangannya terlalu lemah sehingga mudah diantisipasi oleh kiper lawan.

Laskar Sambernyawa terlihat lebih berenergi pada babak kedua.

Gelombang serangan terus-menerus mereka lancarkan ke pertahanan lawan.

Tuan rumah akhirnya berhasil menyamakan kedudukan pada menit ke-60.

Umpan dari Messidoro di dalam kotak penalti berhasil dituntaskan oleh Moussa Sidibe.

Beberapa waktu kemudian, Ramadhan Sananta berhasil membuat Persis berbalik unggul pada menit ke-62.

Selebrasi pesepak bola Persis Solo, Ramadhan Sananta setelah mencetak gol dalam pekan perdana Liga 1 2023/2023 antara Persis Solo vs Persebaya di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (1/7/2023) malam.
Selebrasi pesepak bola Persis Solo, Ramadhan Sananta setelah mencetak gol dalam pekan perdana Liga 1 2023/2023 antara Persis Solo vs Persebaya di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (1/7/2023) malam. (TRIBUNNEWS/Muhammad Nursina)

Lagi-lagi Messidoro menjadi kreator serangan, Sananta yang berdiri dalam posisi bebas mampu dengan mudah menceploskan bola ke arah gawang lawan.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persib
16
11
5
0
29
11
18
38
2
Persebaya
17
11
4
2
22
13
9
37
3
Persija Jakarta
17
9
4
4
25
16
9
31
4
Arema
17
8
4
5
27
21
6
28
5
Bali United
16
8
3
5
24
15
9
27
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas