Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Starting XI Termahal di Liga Arab Saudi: Benzema Ujung Tombak, Ronaldo Tak Masuk

Inilah starting XI termahal di Liga Arab Saudi jelang musim 2023/2024 bergulir. Tak ada nama Cristiano Ronaldo, tetapi ada Karim Benzema.

Penulis: Muhamad Deni Setiawan
Editor: Dwi Setiawan
zoom-in Starting XI Termahal di Liga Arab Saudi: Benzema Ujung Tombak, Ronaldo Tak Masuk
AFP
Penyerang Al Nassr Cristiano Ronaldo memberi isyarat selama pertandingan sepak bola Liga Pro Saudi antara Al-Nassr dan Al-Ettifaq di Stadion Pangeran Mohammed Bin Fahd di Dammam pada 27 Mei 2023. Inilah starting XI termahal di Liga Arab Saudi jelang musim 2023/2024 bergulir. Tak ada nama Cristiano Ronaldo, tetapi ada Karim Benzema. 

TRIBUNNEWS.COM - Inilah starting XI termahal di Liga Arab Saudi jelang musim 2023/2024 bergulir.

Liga Arab Saudi telah memulai ambisinya untuk mendatangkan pemain-pemain bintang sejak mendaratkan Cristiano Ronaldo pada Januari 2023 lalu.

Kini pada bursa transfer awal musim, beberapa bintang lain telah berdatangan ke Liga Arab Saudi.

Baca juga: Resmi Jadi Pelatih di Liga Arab Saudi, Steven Gerrard Incar Kapten Liverpool dan Striker Chelsea

Dimulai dengan Karim Benzema, N'Golo Kante, Ruben Neves, Marcelo Brozovic, hingga Roberto Firmino.

Dua penggawa Chelsea juga turut pindah ke Timur Tengah, yaitu Edouard Mendy dan Kalidou Koulibaly.

Alhasil, menarik untuk melihat seperti apakah susunan 11 pemain termahal di Liga Arab Saudi.

Berdasarkan data yang dilansir Transfermarkt, Cristiano Ronaldo justru tak masuk ke dalam starting XI termahal di kompetisi tersebut.

Berita Rekomendasi

Posisi striker ditempati oleh mantan pemain Real Madrid, Karim Benzema, yang memiliki nilai pasar sebesar Rp434 miliar.

Penyerang Prancis Karim Benzema menyapa penonton saat penyambutannya di stadion King Abdullah Sports City di Jeddah, pada 8 Juni 2023. Benzema diperkenalkan sebagai pemain Al-Ittihad di depan ribuan penggemar di Arab Saudi pada 8 Juni, sehari setelahnya kerajaan kaya minyak itu gagal menarik Lionel Messi. (Photo by AFP)
Penyerang Prancis Karim Benzema menyapa penonton saat penyambutannya di stadion King Abdullah Sports City di Jeddah, pada 8 Juni 2023. Benzema diperkenalkan sebagai pemain Al-Ittihad di depan ribuan penggemar di Arab Saudi pada 8 Juni, sehari setelahnya kerajaan kaya minyak itu gagal menarik Lionel Messi. (Photo by AFP) (AFP/-)

Karim Benzema didatangkan oleh Al Ittihad dari Real Madrid dengan status bebas transfer. Ia dikontrak di sana sampai 2026 mendatang.

Dalam hal ini, Al Ittihad menyumbang satu nama lagi melalui Jota yang didatangkan dari Celtic. Ia memiliki nilai pasaran sebesar Rp225 miliar.

Kemudian, meski Cristiano Ronaldo tak masuk ke dalam daftar, Al Nassr justru menjadi salah satu klub dengan penyumbang terbanyak ke daftar pemain termahal ini.

Al Nassr diwakili oleh Anderson Talisca, Ghislain Konan, dan Marcelo Brozovic yang baru saja didaratkan dari Inter Milan.

Lalu Al Hilal menyumbangkan tiga sosok atas nama Ruben Neves, Kalidou Koulibaly, dan Saud Abdulhamid.

Ruben Neves dan Kalidou Koulibaly didatangkan oleh Al Hilal dari Liga Inggris.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
16
12
3
1
37
16
21
39
2
Chelsea
17
10
5
2
37
19
18
35
3
Arsenal
17
9
6
2
34
16
18
33
4
Nottm Forest
17
9
4
4
23
19
4
31
5
Bournemouth
17
8
4
5
27
21
6
28
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas