Mason Mount Pakai Nomor 7 di Man United, Bertuah Bak Legenda atau Malah Jeblok Seperti Rekan Messi?
Mason Mount tampaknya tak boleh senang dulu, karena selain memiliki tuah yang positif, nomor 7 Manchester United bak menyimpan beban
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
Mason Mount Pakai Nomor 7 di Man United, Bertuah Bak Legenda atau Malah Jeblok Seperti Rekan Messi?
TRIBUNNEWS.COM - Pemain rekrutan anyar Manchester United, Mason Mount bisa dibilang memikul beban tersendiri setelah mendapatkan nomor spesial di skuad MU.
Mason Mount diketahhui baru didatangkan Manchester United dari Chelsea pada jendela transfer bulan ini.
Meski tergolong masih baru, Mason Mount langsung dipercaya memakai nomor punggung spesial yakni nomor 7.
Baca juga: Profil Mason Mount, Pemain Anyar Man United yang Jadi Generasi Emas Angkatan 99 Chelsea
Baca juga: Daftar 13 Pemain Man United yang Dijual Seusai Gaet Mason Mount: Harry Maguire Hingga Jadon Sancho
Nomor 7 diketahui pernah dipakai para bintang Manchester United seperti Eric Cantona, David Beckham hingga Cirstiano Ronaldo.
Tapi, Mason Mount tampaknya tak boleh senang dulu, karena selain memiliki tuah yang positif, nomor 7 Manchester United bak menyimpan beban yang bisa menjadikan pemain jeblok penampilannya.
Para pemain yang memakai nomor ini memang ada yang sukses luar biasa, tapi banyak pula yang berakhir dengan catatan buruk.
Salah satu yang mengalaminya adalah Angel di Maria, rekan Lionel Messi di Timnas Argentina itu mengalami hari-hari buruk dalam kariernya selama memakai nomor 7 di Manchester United.
Di Maria yang dibeli dari Real Madrid pada Agustus 2014 seharga 60 juta pound dengan kontrak 5 tahun hanya mampu bertahan setahun saja.
Selama bersama Maun United, penampilannya jauh dari harapan.
Baca juga: Rekap Bursa Transfer Man United: Mason Mount Datang, Empat Pemain Hengkang
Ia hanya mencetak 4 gol dan 12 assist dalam 32 penampilannya di semua kompetisi.
Di Maria pun akhirnya memilih pindah ke Paris Saint-Germain pada tahun 2015 dengan cerita buruk.
Tak cuma Di Maria, Alexis Sanchez juga mengalami hal yang buruk di Manchester United saat memakai nomor punggung keramat tersebut.
Sanchez yang direkrut dengan cukup mahal tak tampil sesuai harapan.
Ia hanya berhasil menyumbangkan 5 gol dari 45 penampilan, padahal bayarannya tinggi.
Ditambah lagi cedera yang menghantuinya selama di Manchester United membuat penampilannya tak maksimal.
Dengan cerita pemain yang sudah-sudah, memakai nomor 7 tentu bakal menjadi tantangan bagi Mason Mount untuk membuktikan kemampuannya sekaligus keberuntungannya.
(Ananda Lathifah Rozalina/Juara.net)