Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Kabar Abroad Timnas Indonesia: Nasib Elkan Baggott di Ipswich Town Abu-abu, Musim Ini Berkelana Lagi

Simak kabar abroad pemain timnas Indonesia, Elkan Baggott. Ia akan dipinjamkan oleh klubnya, Ipswich Town, untuk mendapatkan menit bermain.

Penulis: Muhamad Deni Setiawan
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
zoom-in Kabar Abroad Timnas Indonesia: Nasib Elkan Baggott di Ipswich Town Abu-abu, Musim Ini Berkelana Lagi
Twitter
Elkan Baggott bersama Gillingham FC. Simak kabar abroad pemain timnas Indonesia, Elkan Baggott. Ia akan dipinjamkan oleh klubnya, Ipswich Town, untuk mendapatkan menit bermain. 

TRIBUNNEWS.COM - Simak kabar abroad pemain timnas Indonesia, Elkan Baggott.

Pada musim 2023/2024 ini, tampaknya Elkan Baggott akan kembali dipinjamkan oleh klubnya, Ipswich Town.

Elkan Baggott belum masuk ke dalam rencana Ipswich Town pada musim depan.

Bek naturalisasi Elkan Baggott tak sabar bentengi Messi
Bek naturalisasi Elkan Baggott tak sabar bentengi Messi (Instagram @elkanbaggott)

Pelatih Ipswich Town, Kieran McKenna, mengatakan bahwa bek berusia 20 tahun itu telah sepakat soal ini.

Masa peminjaman diharapkan dapat membuat Elkan lebih banyak mendapatkan menit bermain.

Pada musim lalu, bek timnas Indonesia itu juga dipinjamkan oleh klubnya.

Ada dua klub yang meminjam jasanya musim lalu, yaitu Gillingham dan Cheltenham.

Berita Rekomendasi

Bersama dua klub tersebut, Elkan berhasil mencatatkan 30 pertandingan dan menyumbangkan tiga gol.

Total menit bermain yang didapatkannya sebanyak 2.480.

Rencana serupa akan digunakan pada musim ini, harapannya dalam beberapa minggu ke depan destinasi baru Elkan akan terungkap.

"Dan sama halnya dengan Elkan Baggott," kata Kieran McKenna dikutip dari TWTD.

Baca juga: Kabar Abroad Timnas Indonesia, Saddil Ramdani Cetak 2 Assist & Gol Indah dari Tendangan Bebas

"Kami pikir yang terbaik bagi Elkan untuk mendapatkan menit bermain musim ini dan Elkan setuju dengan rencana itu dan kami telah berkomunikasi dengan klub yang berbeda."

"Tidak ada yang terlalu dekat, tetapi mudah-mudahan akan diselesaikan dalam beberapa minggu ke depan," ujarnya.

Saat ini bek andalan Shin Tae-yong itu masih terikat kontrak dengan Ipswich Town sampai 2025 mendatang.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
11
9
1
1
21
6
15
28
2
Man. City
12
7
2
3
22
16
6
23
3
Chelsea
12
6
4
2
23
14
9
22
4
Arsenal
12
6
4
2
21
12
9
22
5
Brighton
12
6
4
2
21
16
5
22
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas