Tendangan Nyasar hingga Performa Marko Simic Tajam Disorot, Pelatih Persija Jakarta Pilih Maklum
Thomas Doll memaklumi performa Marko Simic yang belum maksimal di laga pertamanya bersama Persija Jakarta saat melawan Persikabo 1973
Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
TRIBUNNEWS.COM - Penampilan penyerang asing Persija Jakarta, Marko Simic di laga perdananya bersama Macan Kemayoran di Liga 1 musim ini mendapat sorotan tajam.
Performa Marko Simic dirasa tak maksimal untuk membuat Persija Jakarta lebih mengancam pertahanan lawan.
Bahkan kembalinya Simic berseragam Persija Jakarta di laga melawan Persikabo 1973 itu dihiasi dengan aksi yang juga menyita perhatian.
Tendangan yang dilepaskan Simic di menit ke-38 melayang jauh dari target.
Hal itu sempat menjadi perbincangan di jagad maya lantaran tingginya arah tendangan Simic.
Performa sang pemain yang belum maksimal juga tak luput dari perhatian sang pelatih, Thomas Doll.
Pelatih Persija Jakarta itu tak terlalu membebani Simic di laga perdananya ini.
Ia maklum dengan permainan penyerang asal Kroasia itu yang belum tune-in.
Pria asal Jerman itu juga maklum dengan Simic yang beberapa kali kehilangan bola.
"Ini adalah kualitas dari lawan kami, bukan masalah pribadi Marko Simic," ungkap Thomas Doll dikutip dari laman Wartakota.
"Memang tim kami belum komplet, memang setiap laga kami harus cetak gol dan Marko baru main lagi setelah lama tidak bermain."
"Dia juga baru dua minggu bersama tim," sambungnya.
Sebenarnya Thomas Doll tak cuma menyoroti Marko Simic saja yang menjadi penyebab performa Macan Kemayoran belum maksimal.
Pelatih asal Jerman itu menyebut Persija belum sepenuhnya diperkuat para pemain andalan mereka.