Cetak Gol Spektakuler Bersama ADO Den Haag, Rafael Struick Ngebet Tembus Tim Utama
Penyerang Timnas Indonesia, Rafael Stuick memiliki misi untuk merebut menembus skuad utama ADO Den Haag musim ini.
Penulis: Hafidh Rizky Pratama
Editor: Dwi Setiawan
TRIBUNNEWS.COM - Penyerang Timnas Indonesia, Rafael Stuick memiliki misi untuk bisa menembus skuad utama ADO Den Haag musim ini.
Hal itu diungkapkan Rafael Struick setelah berhasil mencetak gol spektakuler bersama ADO Den Haag pada pertandingan uji coba pramusim.
Pada pertandingan uji coba antara Ado Den Haag vs SV Velo Wateringen pada Sabtu (8/7/2023) waktu setempat, berakhir dengan skor 4-0.
Baca juga: Efek Main di Timnas Indonesia, Rafael Struick dan Ivar Jenner Latihan Bareng Tim Utama di Klub
Penyerang Timnas Indonesia, Rafael Struick pun tampil sejak menit awal permainan.
Dalam laga tersebut, Rafael Struick pun tampil gemilang di laga tersebut dengan mencetak gol kedua ADO Den Haag.
Gol yang dicetak Rafael Struick pun cukup spektakuler.
Pemain berusia 20 tahun itu melakukan solo run dari sektor kiri penyerangan.
Kemudian, Rafael Struick melakukan tekukan yang mengecoh satu pemain belakang SV Velo.
Setelah mengelabui lawan, Rafael Struick melepaskan tembakan placing ke pojok kanan gawang SV Velo.
Selain itu, Rafael Struick juga starter dalam kemenangan ADO Den Haag dengan skor 7-0 saat melawan Laakwartier.
Namun sayangnya, Rafael Struick tidak mencetak gol pada pertandingan tersebut.
Setelah berhasil tampil starter pada dua laga uji coba pramusim, Rafael Struick pun mengincar satu posisi di skuad utama ADO Den Haag.
"Saya tentu melihat peluang, tapi beberapa pemain akan direkrut," ujar Rafael Struick dikutip dari Omroep West, Sabtu (15/7/2023).
"Saya hanya akan memberikan 100 persen dan melihat apa yang terjadi di masa depan," ujar Rafael Struick dikutip dari Omroep West, Sabtu (15/7/2023).