Start Buruk Persib: Tiga Kali Imbang, Tiket yang Diprotes Bobotoh, Kini Malah Ditinggal Luis Milla
Persib Bandung mengalami start buruk dalam mengawali gelaran Liga 1 musim 2023/2024. Berbagai persoalan mendera Persib, terbaru ditinggal Luis Milla.
Penulis: Arif Tio Buqi Abdulah
Editor: Dwi Setiawan
TRIBUNNEWS.COM - Persib Bandung mengalami start buruk dalam mengawali gelaran Liga 1 musim 2023/2024.
Berbagai persoalan mendera Persib, klub kebanggaan masyarakat Bandung itu.
Terbaru kini Maung Bandung bahkan harus rela ditinggalkan oleh sang pelatih Luis Milla yang memutuskan untuk mundur.
Kepergian Luis Milla juga turut diikuti dengan keluarnya asistennya, yakni Manuel Perez-Cascallana dan Carlos Grande Rodriguez di jajaran staf pelatih Persib.
Ini menjadi masa-masa yang sulit bagi Persib dan merupakan sebuah PR besar bagi manajemen untuk segera mencari pengganti sang pelatih.
Mundurnya Luis Milla ini juga seakan menambah periode sulit bagi Persib di pekan-pekan awal Liga 1 musim 2023/2024 ini.
Baca juga: Warna Kontras Liga 1 Pekan Ini: Persib & Luis Milla Berpisah, Persija Sambut Pemain Baru
Sebelumnya, Persib telah didera persoalan tiket yang diprotes oleh kelompok dua komunitas Bobotoh, yakni Viking Persib Club (VPC) dan Bombor.
Kedua kelompok suporter itu menyuarakan protes terhadap manajemen Persib Bandung yang dianggap menyulitkan para suporter untuk membeli tiket pertandingan.
Mereka mempersoalkan kenaikan harga tiket yang tidak sesuai dengan pelayanan dan sistem pembelian tiket yang berbeda dari tahun sebelumnya.
Aksi protes itu alhasil membuat laga kandang yang dimainkan Persib menjadi sangat sepi.
Ketika laga perdana saat melawan Madura United, para suporter meninggalkan stadion saat laga memasuki menit 75', ketika Persib dalam posisi tertinggal.
Kemudian, saat laga kandang kedua melawan Dewa United, kapasitas stadion bahkan hanya terisi sekitar 6.489 orang atau 17 persen saja.
Kurangnya dukungan dari Bobotoh di awal musim bergulir ini sangat memengaruhi performa Persib Bandung.
Mereka kini tercatat hanya bisa bermain imbang di tiga laga yang telah dijalani.