Update Transfer Pemain Hari Ini: Declan Rice Menuju Arsenal, Tukar Guling Vlahovic & Lukaku Batal
Simak update transfer pemain hari ini, Sabtu (15/7/2023) dimana drama kepindahan Declan Rice menuju Arsenal bakal segera berakhir.
Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Drajat Sugiri
TRIBUNNEWS.COM - Simak update transfer pemain hari ini, Sabtu (15/7/2023) dimana drama kepindahan Declan Rice menuju Arsenal bakal segera berakhir.
Declan Rice diyakini bakal diresmikan sebagai rekrutan anyar ketiga Arsenal pada jendela transfer musim panas ini.
Drama tak kalah seru mewarnai rencana tukar guling antara Chelsea dan Juventus pada bursa transfer.
Nama Romelu Lukaku dan Dusan Vlahovic menjadi pemain yang digadang-gadang menjadi alat barter kedua tim.
Hanya saja kabar teranyar menyebutkan bahwa tukar guling antara dua pemain tersebut mustahil terjadi.
Berikut ini update bursa transfer pemain Eropa per hari ini yang telah dirangkum Tribunnews:
Pertama, soal berakhirnya drama transfer yang melibatkan Declan Rice, Arsenal dan West Ham.
Tak sedikit jurnalis andal Eropa yang menyebut hari ini akan menjadi momen bagi Arsenal.
Setelah memenangkan perburuan tanda tangan Declan Rice, Arsenal akan mengumumkan kedatangan pemain Inggris itu pada hari ini.
Arsenal diyakini akan mengumumkan kedatangan Declan Rice tepat sehari setelah pengumuman Jurrien Timber.
Jurnalis Italia, Fabrizio Romano menjelaskan bahwa tim Meriam London bakal merilis pengumuman resmi pada hari ini.
Tidak ada masalah apapun yang menghalangi proses akhir kepindahan Declan Rice ke Arsenal.
"Declan Rice akhirnya akan diumumkan sebagai pemain baru Arsenal pada hari ini," tulis Fabrizio Romano di akun twitter pribadinya.
"Tidak ada masalah apapun, ini hanya soal masalah waktu, selesai dan disegel," tambahnya.
Baca juga: Drama Kepindahan Declan Rice ke Arsenal, Meriam London Hanya Balapan dengan Waktu
Reporter Sky Sport, Florian Plettenberg juga mengonfirmasi bahwa proses transfer Declan Rice telah selesai sehari sebelumnya.
Setelah urusan dokumen transfer tuntas, Declan Rice bakal diresmikan pada akhir pekan ini.
"Declan Rice dan Arsenal, transfer yang akan diselesaikan ini," tulis Florian Plettenberg.
"Dokumen terakhir siap ditandatangani, ini akan selesai pada Jumat kemarin,"
"Declan Rice akan diumumkan sebagi pemain baru hari ini,"
"Dipahami biaya transfer termasuk paket mencapai 120 juta poundsterling dengan tambahan bonus," tambahnya.
Melihat beberapa pernyataan jurnalis andal tersebut seakan mempertegas sinyal bahwa Arsenal akan segera mengumumkan Declan Rice.
Kedua, soal potensi kesepakatan tukar guling pemain antara Chelsea dan Juventus.
Juventus secara tak terduga ternyata menaruh minat untuk bisa merekrut Romelu Lukaku yang musim lalu dipinjamkan ke Inter Milan.
Ketertarikan Juventus terhadap Lukaku tak lain lantaran ingin menyegarkan opsi lini serang musim depan.
Dan Lukaku dipandang menjadi pemain yang cocok dengan skema yang dimainkan Juventus musim depan.
Demi memuluskan rencana tersebut, Juventus disebut rela menebus mahar yang ditetapkan Chelsea.
Tak hanya itu, Juventus juga ingin memasukkan nama Vlahovic sebagai bagian dari kesepakatan tersebut.
Dengan opsi tukar guling, Juventus berharap akan mendapatkan dana segar sekaligus pemain anyar yang sudah teruji kualitasnya.
Hanya saja situasi kini telah berubah dimana Vlahovic mendadak menjadi buruan PSG.
PSG butuh sosok penyerang berkelas setelah rumor kepergian Mbappe makin kencang musim panas ini.
Dan Vlahovic menjadi opsi menarik yang bisa ditebus PSG pada jendela transfer kali ini.
Status PSG yang merupakan salah satu peserta Liga Champions menjadi daya tarik tersendiri bagi Vlahovic, ketimbang Chelsea.
Fabrizio Romano pun menjelaskan bahwa perkembangan terbaru menyebut Vlahovic tidak menjadi bagian rencana Chelsea.
PSG mendadak menjadi opsi pertama Vlahovic jika sang pemain ingin meninggalkan Juventus.
"Dipahami bahwa Vlahovic bukan lagi masuk rencana Chelsea," tulis Fabrizio Romano.
"Tidak ada negosiasi atau pembicaraan, tawaran Juventus untuk Lukaku tidak mengubah pendirian Chelsea,"
"Satu-satunya klub yang aktif mengerjakan kesepakatan Dusan Vlahovic adalah Paris Saint-Germain," tambahnya.
Melihat perkembangan isu tersebut, opsi tukar guling antara Lukaku dan Vlahovic sepertinya mustahil terjadi.
(Tribunnews.com/Dwi Setiawan)