Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Manchester United Darurat Striker, Anthony Martial Menunggu Pesaing dari Liga Italia

Manchester United terus mengupayakan mendatangkan Rasmus Hojlund untuk menyaingi Anthony Martial yang saat ini tak punya tandem atau pesaing

Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Drajat Sugiri
zoom-in Manchester United Darurat Striker, Anthony Martial Menunggu Pesaing dari Liga Italia
Instagram @rasmus.hoejlund
Inilah profil Rasmus Hojlund, striker yang diincar oleh Manchester United. Ia berpeluang untuk menjadi pesaing Erling Haaland di Liga Inggris. Manchester United terus mengupayakan mendatangkan Rasmus Hojlund untuk menyaingi Anthony Martial yang saat ini tak punya pesaing di lini depan. 

TRIBUNNEWS.COM - Di tengah agenda padat pramusim Liga Inggris, Manchester United terus berburu pemain baru untuk melengkapi skuad.

Salah satu nama yang konsisten diincar Manchester United adalah penyerang Atalanta, Rasmus Hojlund.

Profil Rasmus Hojlund dipandang cocok oleh pelatih Erik Ten Hag untuk menjadi salah satu andalan Manchester United.

Namun, bukan perkara mudah mendatangkan Hojlund.

Hojlund dipagari dengan mahar sekurang-kurangnya 60 juta Euro oleh Atalanta.

Harga mahal yang dipatok Atalanta inilah yang menjadi masalah bagi Manchester United.

Baca juga: Sofyan Amrabat Siap Jadi Pelapis Casemiro di Manchester United, Tinggal Tunggu Waktu Pengumuman

Pasalnya, Setan Merah memiliki anggaran terbatas untuk kembali mendatangkan pemain baru.

Berita Rekomendasi

Mereka sudah menghabiskan dana untuk mendatangkan nama-nama lain.

Andre Onana dan Mason Mount menjadi pembelian paling boros Setan Merah musim ini.

Mereka membutuhkan tambahan dana segar dari penjualan pemain untuk serius mendatangkan Hojlund.

Di sisi lain, Manchester United memang membutuhkan seorang penyerang tengah anyar.

Musim lalu, MU memiliki Wout Weghorst yang bisa mengisi peran tersebut.

Namun Weghorst hanyalah rencana darurat yang tak masuk hitungan utama.

Buktinya, pemain asal Belanda itu tak diperpanjang atau dikontrak permanen oleh Manchester United.

Penyerang Atalanta, Rasmus Hojlund. Ia dikabarkan sedang diincar oleh Manchester United.
Penyerang Atalanta, Rasmus Hojlund. Ia dikabarkan sedang diincar oleh Manchester United. (Instagram @rasmus.hoejlund)
Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
12
10
1
1
24
8
16
31
2
Man. City
12
7
2
3
22
17
5
23
3
Chelsea
12
6
4
2
23
14
9
22
4
Arsenal
12
6
4
2
21
12
9
22
5
Brighton
12
6
4
2
21
16
5
22
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas