Pindah ke Arab Saudi, Henderson Jadi Pesepak Bola Inggris dengan Gaji Termahal, Bintang MU Kalah
Kapten Liverpool, Jordan Henderson, dikabarkan sepakat untuk bergabung dengan klub Liga Arab Saudi, Ettifaq. Gajinya kalahkan bintang MU.
Penulis: Muhamad Deni Setiawan
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
TRIBUNNEWS.COM - Kapten Liverpool, Jordan Henderson, dikabarkan sepakat untuk bergabung dengan klub Liga Arab Saudi, Al Ettifaq.
Pakar transfer asal Italia, Fabrizio Romano, mengatakan Henderson akan bermain untuk Ettifaq dalam kontrak selama tiga tahun dan memperoleh gaji yang fantastis.
Bahkan gaji itu menjadikan Jordan Henderson sebagai pesepak bola asal Inggris dengan bayaran tertinggi, melampaui bintang Manchester United, Marcus Rashford.
Baca juga: Liverpool Gagal Dapatkan Romeo Lavia Dari Southampton
Sementara itu, Liverpool memperoleh dana sebesar 12 juta poundsterling dari penjualan Jordan Henderson.
Dilansir talkSPORT, gelandang berusia 33 tahun itu menyetujui gaji sebesar 700 ribu poundsterling per pekan dari Ettifaq.
Di sisi lain, predikat pemain Inggris dengan gaji termahal sebelumnya dipegang oleh Marcus Rashford.
Pada musim panas ini Rashford telah menandatangani kontrak baru bersama Manchester United.
Kabarnya ia memperoleh gaji sebesar 375 ribu poundsterling per pekan.
Di bawah Marcus Rashford ada nama Jadon Sancho yang juga bermain untuk Manchester United.
Ketika pindah dari Borussia Dortmund ke United, Jadon Sancho memperoleh gaji 350 ribu poundsterling per pekan.
Namun yang lebih menarik soal gaji Henderson ialah bukan hanya Rashford dan Sancho yang kalah, melainkan juga salah satu bintang NBA, Lebron James.
Nantinya, selama setahun pemain Timnas Inggris itu akan memperoleh uang sebanyak 36,4 juta poundsterling.
Kemudian jika bertahan selama tiga tahun, totalnya ia bakal menghasilkan uang 109,4 juta poundsterling.
Jumlah itu lebih banyak dibandingkan uang yang diperoleh Lebron James ketika bermain di atas lapangan pada tahun lalu.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.