Terus Bikin Gol, Bintang Vietnam Ini Bisa Jadi Mimpi Buruk Indonesia di Kualifikasi Piala Asia U-23
Vietnam dan Timnas U-23 Indonesia sama-sama jadi tuan rumah bersama 9 peserta lain selama babak penyisihan grup Kualifikasi Piala Asia U-23
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
Terus Bikin Gol, Bintang Timnas U-23 Vietnam Ini Bisa Jadi Mimpi Buruk Indonesia di Kualifikasi Piala Asia U-23 2024
TRIBUNNEWS.COM - Bintang Timnas U-23 Vietnam, Nguyen Thanh Nhan, tak henti-hentinya mencetak gol dan terus membantu timnya PVF CAND di papan atas klasemen V-League 2 atau kasta kedua Liga Vietnam.
Bersama PVF CAND, Thanh Nhan berhasil mengalahkan Binh Phuoc dalam laga lanjutan pekan ke-16 V-League 2.
Bermain di kandang sendiri, Sabtu (12/8/2023), PVF CAND menang atas Binh Phuoc dengan skor 3-1.
Baca juga: Piala AFF U-23 2023, Vietnam Bawa Serta Pemain Tengil yang Bikin Kesal Publik Indonesia
Menghadapi tim papan bawah, PVF CAND dengan mudah mendominasi jalannya pertandingan.
Thanh Nhan mampu mencetak gol saat laga baru berjalan enam menit.
Memasuki menit ke-19, gol Duc Nam berhasil menggandakan keunggulan untuk PVF CAND.
PVF CAND kembali menambah pundi-pundi golnya di awal babak kedua, tepatnya menit ke-52, melalui Minh Binh.
Ketika melakukan selebrasi golnya, eks striker HAGL itu melipatkan kedua tangannya.
Selebrasi tersebut seolah menandakan bahwa dirinya berdoa untuk tiga korban kecelakaan yang menimpa anggota mantan timnya.
Sebagai informasi, ketiga anggota tim HAGL meninggal tragis dalam kecelakaan lalu lintas yang terjadi pada Sabtu (12/8/2023).
Ketiga korban tewas adalah asisten pelatih Duong Minh Ninh, dokter tim Dao Trong Tri dan striker Paollo Madeira Oliveira.
Kembali bicara soal penampilan apik Thanh Nhan melawan Binh Phuoc, ini menjadi pertandingan ketiga berturut-turut yang dicetak oleh striker kelahiran 2003 itu untuk PVF CAND.
Dengan golnya tersebut, kini Thanh Nhan total telah mengumpulkan 8 gol.