Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Superskor

Tak Ada Waktu Santai, Shin Tae-yong Langsung Genjot Latihan Timnas Indonesia saat Tiba di Thailand

Jelang Piala AFF U23, Timnas Indonesia tampaknya tak diberi waktu bersantai setibanya di Thailand. Shin Tae-yong langsung gelar latihan perdana.

Penulis: Hafidh Rizky Pratama
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
zoom-in Tak Ada Waktu Santai, Shin Tae-yong Langsung Genjot Latihan Timnas Indonesia saat Tiba di Thailand
pssi.org
Tiba di Thailand, Shin Tae-yong langsung genjot latihan penggawa Timnas indonesia, jelang laga perdana Piala AFF U23 2023 melawan Malaysia. 

TRIBUNNEWS.COM - Para penggawa Timnas Indonesia tampaknya tak diberi waktu untuk bersantai setibanya di Thailand.

Pasalnya, pelatih Shin Tae-yong langsung bergerak memberi menu latihan kepada Garuda Muda setibanya di negeri Gajah Putih tersebut.

Sebagai informasi, rombongan Timnas Indonesia terbang ke Thailand untuk mengikuti gelaran Piala AFF U23 2023.

Kini, Alfreandra Dewangga dan kolega tak memiliki banyak waktu lagi.

Pasalnya, mereka dijadwalkan akan melakoni laga perdana melawan Malaysia pada fase penyisihan Grup B, Jumat (18/8/2023).

Potret latihan Timnas Indonesia di Thailand menjelang Piala AFF U23 2023
Potret latihan Timnas Indonesia di Thailand menjelang laga perdana Piala AFF U23 2023 melawan Malaysia.

Baca juga: Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia vs Malaysia di Piala AFF U23 2023, Jam 20.00 WIB, Live SCTV

Shin Tae-yong pun langsung menggelar dua sesi latihan setelah Garuda tiba di hotel.

Pada sesi latihan pertama, semua pemain diberikan menu latihan pemulihan karena baru saja menempuh perjalanan jauh dari Jakarta ke Bangkong yang dilanjutkan dengan jalur darat menuju Rayong.

Berita Rekomendasi

Latihan perdana skuad Garuda Muda dilaksanakan pada Selasa malam, (16/8).

"Garuda Muda menempuh perjalanan darat dari Bangkok seusai terbang dari Jakarta pagi harinya," tulis dalam keterangan laman PSSI.

"Begitu tiba di Hotel, anak asuh Shin Tae-yong langsung menjalani latihan ringan."

"Hal ini untuk pemulihan kondisi sebelum menjalani latihan perdana di lapangan pada Selasa (15/8) malam," tulis rilis PSSI.

Potret Ramadhan Sananta pada sesi latihan Timnas Indonesia menjelang laga Perdana Piala AFF U23 2023
Potret Ramadhan Sananta pada sesi latihan Timnas Indonesia di Thailand menjelang laga Perdana Piala AFF U23 2023.

Sementara itu, pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong pun mengungkapkan persiapannya jelang menghadapi laga perdana melawan Malaysia.

Pelatih asal Korea Selatan itu, mengaku telah menaikkan intensitas latihan karena Timnas Indonesia hanya memiliki waktu persiapan yang mepet.

Dengan ditingkatkannya intensitas latihan tersebut, Shin Tae-yong berharap para pemainnya semakin siap baik secara fidik, teknik, dan mental.

Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
29
21
7
1
69
27
42
70
2
Arsenal
28
15
10
3
52
24
28
55
3
Nottm Forest
28
15
6
7
45
33
12
51
4
Chelsea
28
14
7
7
53
36
17
49
5
Man. City
28
14
5
9
53
38
15
47
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas