Top Skor & Klasemen Liga Italia: Start Buruk Dua Tim Ibu Kota, Juventus Buntuti Fiorentina di Puncak
Juventus melakukan start sempurna di Serie A musim 2023/2024 dengan memenangi duel di giornata pertama, Senin (21/8/2023).
Penulis: Arif Tio Buqi Abdulah
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
TRIBUNNEWS.COM - Juventus melakukan start sempurna di Serie A musim 2023/2024 dengan memenangi duel di giornata pertama, Senin (21/8/2023).
Juventus menang 0-3 saat melawat ke markas Udinese. Tiga gol Juventus dicetak oleh tiga pemain berbeda, yakni Federico Chiesa, Dusan Vlahovic dan Andrien Rabiot.
Kemenangan ini membawa Juventus untuk sementara menempati urutan dua klasemen Liga Italia, di bawah Fiorentina yang di laga pertama menang 1-4 dari Genoa.
Juventus dan Fiorentina sama-sama mengoleksi tiga poin dan juga memiliki selisih ogol +3, tapi La Viola lebih baik untuk produktifikas gol.
Sementara itu, hasil kurang baik didapat oleh dua tim asal ibukota Italia, AS Roma dan Lazio.
Baca juga: Hasil Udinese vs Juventus: Menang 0-3, Gol Cepat Chiesa Warnai Start Sempurna Bianconeri
Keduanya meraih hasil minor. AS Roma ditahan imbang 2-2 oleh Salernitana sedangkan Lazio dijungkalkan Lecce 2-1.
AS Roma yang sempat unggul lebih dulu melalui Andrea Belotti di menit 17', hampir saja kalah setelah dibalas oleh dua gol Antonio Candreva di menit 36' dan 49'.
Beruntung, kurang dari 10 menit laga berakhir Bellotti mencetak brace dan menyelamatkan Serigala Ibukota dari kekalahan.
Hasil imbang ini membuat AS Roma tertahan di posisi delapan klasemen Serie A.
Sedangkan, nasib yang kurang baik dialami oleh saudara tuanya, SS Lazio yang menelan kekalahan di markas Lecce.
Lazio terkena comeback Lecce. Memimpin lewat gol Immobile di menit 26', Lazio malah kalah di menit-menit akhir pertandingan.
Dua gol Lecce dicetak hanya dalam waktu kurang dari tiga menit saja. Tim berjuluk Salentini ini membelas lewat gol Pontus Almqvist di menit 85' dan Federico Di Francesco menit 87'.
Kekalahan ini membuat Lazio di posisi 14 klasemen, di bawah Torino, Cagliari, Bologna dan AC Milan yang baru akan bertanding pada Selasa dinihari.
Tim perengkuh scudetto musim lalu, Napoli, kini menempati posisi tiga klasemen setelah di laga pertama menang dengan skor 3-1 saat melawan Frosinone.