Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Jadwal Liga 1 Hari Ini Live Indosiar: Debut Pelatih Arema FC, Duel Inkonsistensi PSM vs Persis

Simak jadwal Liga 1 hari ini yang menyajikan dua laga yakni Arema FC vs Persikabo 1973 dan PSM Makassar vs Persis Solo, Senin (28/8/2023).

Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Nuryanti
zoom-in Jadwal Liga 1 Hari Ini Live Indosiar: Debut Pelatih Arema FC, Duel Inkonsistensi PSM vs Persis
SURYA/PURWANTO
Pelatih tim sepakbola Arema FC Fernando Valente memberikan instruksi kepada anak asuhnya dalam sesi latihan di Stadion Gajayana, Kota Malang, Jawa Timur, Kamis (24/8/2023). Arema FC melakukan persiapan jelang lawan Persikabo 1973 dalam laga lanjutan Liga 1 2023 pada Senin (28/8/2023) mendatang. SURYA/PURWANTO 

TRIBUNNEWS.COM - Simak jadwal Liga 1 hari ini yang menyajikan dua laga yakni Arema FC vs Persikabo 1973 dan PSM Makassar vs Persis Solo, Senin (28/8/2023).

Laga pertama antara Arema FC vs Persikabo 1973 digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta pukul 15.00 WIB.

Laga melawan Persikabo 1973 akan menjadi debut bagi Fernando Valente selaku pelatih anyar Arema.

Dilanjutkan duel dua tim inkonsistensi yang mempertemukan PSM Makassar kontra Persis Solo pukul 19.00 WIB.

Keseruan laga Arema FC vs Persikabo 1973 dan PSM Makassar vs Persis Solo bakal tayang di Indosiar dan streaming Vidio.

Baca juga: PSM Makassar Main di Liga 1 dan Piala AFC, Bernardo Tavares Siap Gaspol Bareng Juku Eja

Pelatih tim sepakbola Arema FC Fernando Valente memberikan instruksi kepada anak asuhnya dalam sesi latihan di Stadion Gajayana, Kota Malang, Jawa Timur, Kamis (24/8/2023). Arema FC melakukan persiapan jelang lawan Persikabo 1973 dalam laga lanjutan Liga 1 2023 pada Senin (28/8/2023) mendatang. SURYA/PURWANTO
Pelatih tim sepakbola Arema FC Fernando Valente memberikan instruksi kepada anak asuhnya dalam sesi latihan di Stadion Gajayana, Kota Malang, Jawa Timur, Kamis (24/8/2023). Arema FC melakukan persiapan jelang lawan Persikabo 1973 dalam laga lanjutan Liga 1 2023 pada Senin (28/8/2023) mendatang. SURYA/PURWANTO (SURYA/PURWANTO)

Debut Pelatih Anyar Arema FC Berakhir Manis atau Pahit?

Seperti yang dijelaskan diatas, laga Arema FC vs Persikabo 1973 akan menjadi debut bagi Fernando Valente.

Berita Rekomendasi

Fernando Valente punya tugas tak mudah setelah menerima pinangan melatih Arema FC.

Pelatih asal Portugal itu ditantang untuk bisa membantu Arema FC dari keterpurukan awal musim ini.

Diketahui, Singo Edan sejauh ini masih menempati posisi juru kunci klasemen Liga 1.

Arema FC juga menjadi satu-satunya tim yang belum pernah menang dalam mengarungi kompetisi musim ini.

Torehan tiga poin dari 9 laga menjadi bukti bahwa Arema FC tengah berada dalam keterpurukan.

Kondisi itulah yang kini bakal dihadapi oleh Fernando Valente selaku juru taktik anyar tim Singo Edan.

Dan laga melawan Persikabo 1973 bakal menjadi awal pembuktian Fernando Valente sebagai pelatih berdarah Eropa.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Persib
20
12
7
1
34
16
18
43
2
Persebaya
19
11
4
4
23
18
5
37
3
Persija Jakarta
19
11
4
4
30
18
12
37
4
Dewa United
19
8
7
4
34
20
14
31
5
Bali United
19
9
4
6
31
20
11
31
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas