Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Superskor

Liga Inggris: Menang di Markas Burnley, Kaca Bus Aston Villa Kena Lemparan Batu

Sepulang dari markas Burnley, rombongan skuad Aston Villa mengalami kejadian tidak diinginkan. Bus mereka mendapat lemparan batu dari oknum suporter.

Penulis: Rochmat Purnomo
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
zoom-in Liga Inggris: Menang di Markas Burnley, Kaca Bus Aston Villa Kena Lemparan Batu
Instagram @burnleyofficial
Suporter Burnley mendukung timnya di pertandingan Liga Inggris. Sepulang dari markas Burnley, rombongan skuad Aston Villa mengalami kejadian tidak diinginkan. Bus mereka mendapat lemparan batu dari oknum suporter. 

TRIBUNNEWS.COM - Nasib apes menimpa skuat Aston Villa setelah mengamankan kemenangan di markas Burnley dengan skor 1-3 pada hasil Liga Inggris pekan ketiga, Minggu (27/8/2023) malam WIB.

Berlangsung di Turf Moor, Aston Villa membuka keunggulannya berkat gol Matty Cash pada menit kedelapan.

Matty Cash hanya tinggal menyontek bola setelah serangan balik yang dilakukan Osllie Watkins mengacaukan pertahanan Burnley.

Baca juga: Tempati Zona Degradasi, Anak Didik Pep Guardiola Masih Kesulitan Bersaing di Liga Inggris

Matty Cash dari Aston Villa merayakan setelah mencetak gol ketiga tim
LANDOVER, MARYLAND - 30 JULI: Matty Cash dari Aston Villa merayakan setelah mencetak gol ketiga tim selama pertandingan Seri Musim Panas Liga Premier melawan tuan rumah Brentford FC di FedExField pada 30 Juli 2023 di Landover, Maryland.

Aston Villa butuh waktu 12 menit untuk kembali menggandakan keunggulannya.

Lag-lagi Matty Cash menjadi pencipta gol untuk Aston Villa.

Bek berusia 26 tahun ini patut berterima kasih kepada Moussa Diaby selaku pencetak assists.

Selepas turun minum, Burnley berhasil memperkecil ketertinggalannya pada menit 47.

Berita Rekomendasi

Lyle Foster menjebol gawang Aston Villa seusai menerima umpan terukur Johann Gudmundsson.

Namun misi bangkit yang coba ditunjukkan Burnley sirna seketika akibat kembali kebobolan gol ketiga.

Moussa Diaby yang sebelumnya mencetak assists, kini ikut menyematkan namanya di papan skor.

Nyatanya gol Diaby menjadi penentu kemenangan Aston Villa di kandang Burnley dengan skor 1-3.

Atas hasil ini, pasukan Unai Emery naik ke peringkat 7 klasemen Liga Inggris dengan 6 poin.

Sementara Burnley semakin terpuruk di urutan 18 karena tanpa kemenangan.

Dilempari Batu

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
29
21
7
1
69
27
42
70
2
Arsenal
28
15
10
3
52
24
28
55
3
Nottm Forest
28
15
6
7
45
33
12
51
4
Chelsea
28
14
7
7
53
36
17
49
5
Man. City
28
14
5
9
53
38
15
47
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas