Hasil Play-off Liga Champions Tadi Malam: Icardi Gendong Galatasary, Young Boys & Braga Tembus
Simak hasil pertandingan leg kedua babak play-off Liga Champions, Rabu (30/8/2023) dimana Icardi menggendong kelolosan Galatasary.
Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Ayu Miftakhul Husna

Kemenangan lebih menyakinkan diraih Young Boys saat menumbangkan Maccabi Haifa dengan skor tiga gol tanpa balas pada pertemuan kedua.
Setelah bermain imbang tanpa gol pada leg pertama, Young Boys mengamuk saat menjamu lawannya di kandang sendiri.
Gol dari Cedric Itten (23'), Abdoulaye Seck (28'OG) dan Filip Ugrinic (46') memastikan Young Boys kembali mentas di panggung Liga Champions musim ini.
Galatasary, Braga dan Young Boys pun semakin melengkapi daftar klub yang berhak tampil di babak penyisihan grup Liga Champions musim ini.
Kini, sudah ada 29 klub yang memastikan diri tembus babak utama Liga Champions musim ini.
Tinggal tiga tiket lagi yang akan diperebutkan oleh enam tim yang bertanding di leg kedua play-off Liga Champions, Kamis (31/8/2023) dinihari nanti.
Hasil Leg Kedua Play-off Liga Champions, Rabu (30/8/2023):
Galatasary 2 (5) - (3) 1 Molde
Young Boys 3 (3) - (0) 0 Maccabi Haifa
Panathinaikos 0 (1) - (3) 1 Braga
Update Peserta Liga Champions 2023/2024:
Inggris: Arsenal, Manchester City, Manchester United, Newcastle
Spanyol: Atletico Madrid, Barcelona, Real Madrid, Real Sociedad, Sevilla
Jerman: Bayern Munchen, Borussia Dortmund, RB LEipzig, Union Berlin
Italia: Inter Milan, Lazio, AC Milan, Napoli
Prancis: Paris Saint-Germaint, Lens
Portugal: Porto, Benfica, Braga
Belanda: Feyenord
Austria: RB Salzburg
Skotlandia: Celtic
Serbia: Crvena Zvezda
Ukraina: Shakhtar Donetsk
Turki: Galatasary
Swiss: Young Boys
(Tribunnews.com/Dwi Setiawan)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.