Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Pencapaian Spesial Erling Haaland, Raih PFA Player of The Year, Ungguli Harry Kane dan Bukayo Saka

Erling Haaland mendapat ganjaran atas performa yang gemilang sepanjang musim lalu. Haaland meraih penghargaan Pemain Terbaik Pria versi PFA.

Penulis: Arif Tio Buqi Abdulah
Editor: Dwi Setiawan
zoom-in Pencapaian Spesial Erling Haaland, Raih PFA Player of The Year, Ungguli Harry Kane dan Bukayo Saka
Oli SCARFF/AFP
Striker Manchester City asal Norwegia Erling Haaland merayakan kemenangannya di lapangan setelah perempat final Liga Champions UEFA, pertandingan sepak bola leg pertama antara Manchester City dan Bayern Munich di Stadion Etihad di Manchester, barat laut Inggris, pada 11 April 2023. Erling Haaland mendapat ganjaran atas performa yang gemilang sepanjang musim lalu. Haaland meraih penghargaan Pemain Terbaik Pria versi PFA. 

TRIBUNNEWS.COM - Memulai musim baru, Erling Haaland mendapat ganjaran atas performa yang gemilang sepanjang musim lalu.

Erling Haaland baru saja memenangkan penghargaan Pemain Terbaik Pria versi Professional Footballers' Association (PFA), Rabu (30/8/2023).

Haaland mengalahkan Harry Kane, yang merupakan pencetak gol terbanyak kedua di Liga Premier di musim lalu, serta Duo Arsenal Bukayo Saka dan Martin Odegaard.

Penyerang 23 tahun itu menempati posisi teratas dalam daftar, mengalahkan rekan setimnya di Manchester City yang juga masuk nominasi, Kevin de Bruyne dan John Stones.

Baca juga: Erling Haaland Dibanggakan Oleh Tokoh YouTube Usai Bawa Manchester City Kalahkan Sheffield United

Sepanjang musim lalu, Haaland tampil luar biasa bersama Man City, mencetak 36 gol dalam 35 pertandingan Liga Inggris.

Pemain jangkung berpostur 1,94 meter ini juga menjadi pencetak gol terbanyak di Liga Champions musim lalu dengan 12 gol.

Striker asal Norwegia ini turut mengantarkan Manchester City meraih treble winners, Liga Inggris, Liga Champions dan Piala FA.

Berita Rekomendasi

Gelontoran 36 gol pada musim debutnya di Liga Inggris itu telah memecahkan rekor lama yang dicatat Andy Cole dan Alan Shearer dengan 34 gol pada musim 1993-94 dan 1994-95, ketika hanya ada 42 pertandingan, bukan 38 pertandingan.

Haaland sebenarnya juga dinominasikan untuk penghargaan pemain muda terbaik PFA, tetapi ia kalah dari Saka dalam ketegori ini.

ERLING Haaland terpilih sebagai pemain terbaik di Liga Inggris oleh Asosiasi pemain sepak bola Profesional (PFA).
ERLING Haaland terpilih sebagai pemain terbaik di Liga Inggris oleh Asosiasi pemain sepak bola Profesional (PFA). (Tangkapan layar/Twitter)

Baca juga: Bukan One Season Wonder, Erling Haaland Bisa Pecahkan 3 Rekor Menakjubkan Musim Ini

Haaland sendiri mengaku sangat bangga dengan penghargaan yang ia raih ini.

Ia sebelumnya tak pernah membayangkan bisa memenangkan treble winners, menjadikan Man City tim kedua yang meraih prestasi itu setelah Man United pada 1999.

“Merupakan suatu kehormatan untuk memenangkan penghargaan bergengsi ini,” kata Haaland, dikutip dari BBC Sports.


“Diakui oleh kompetitor adalah perasaan yang luar biasa dan saya ingin mengucapkan terima kasih kepada semua orang yang telah memilih saya.

"Itu adalah musim yang tak terlupakan bagi tim dan bagi saya secara pribadi. Memenangkan Treble adalah sesuatu yang tidak pernah saya bayangkan, jadi mencapainya dengan sekelompok pemain yang spesial adalah perasaan yang luar biasa."

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
11
9
1
1
21
6
15
28
2
Man. City
11
7
2
2
22
13
9
23
3
Chelsea
11
5
4
2
21
13
8
19
4
Arsenal
11
5
4
2
18
12
6
19
5
Nottm Forest
11
5
4
2
15
10
5
19
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas