Kepingan Puzzle AC Milan Lengkap, Stefano Pioli Bahagia Sambut Kedatangan Luka Jovic
Kepingan puzzle yang dimiliki AC Milan akhirnya lengkap setelah mendatangkan Luka Jovic pada deadline transfer, Stefano Pioli pun merasa bahagia.
Penulis: Dwi Setiawan
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
TRIBUNNEWS.COM - Kepingan puzzle yang dimiliki AC Milan akhirnya lengkap setelah mendatangkan Luka Jovic pada deadline transfer, Sabtu (2/9/2023) hari ini.
AC Milan secara resmi mencapai kesepakatan dengan Fiorentina untuk meminjam Luka Jovic selama setahun ke depan.
Keberadaan Luka Jovic akan menjadi opsi tambahan bagi Stefano Pioli untuk meracik lini depan AC Milan musim ini.
Luka Jovic diproyeksikan menjadi pesaing Olivier Giroud untuk mengawal lini serang AC Milan.
Baca juga: Update Klasemen Liga Italia: AC Milan Kokoh di Puncak, AS Roma Terseok-seok di Zona Degradasi
"AC Milan dengan senang hati mengumumkan penandatangan Luka Jovic dengan status pinjaman," bunyi pernyataan klub melalui laman resminya.
"Penyerang asal Serbia itu telah menandatangani kontrak dengan klub sampai 30 Juni 2024,"
"Luka Jovic akan memakai nomor 15," tukasnya menambahkan.
Sebelum mendatangkan Luka Jovic, AC Milan sebenarnya menargetkan Mehdi Taremi sebagai target utama musim panas ini.
Hanya saja negosiasi alot antara AC Milan dengan Porto selaku pemilik sang pemain membuat transfer gagal terwujudkan.
Akhirnya, nama Luka Jovic yang musim lalu tampil bersama Fiorentina berhasil dipinang AC Milan pada detik terakhir bursa transfer.
Luka Jovic tercatat menjadi pemain anyar kesepuluh yang direkrut AC Milan pada musim panas ini.
Setelah menjual Sandro Tonali ke Newcastle United dengan nilai tinggi, AC Milan menggunakan dana tersebut untuk berbelanja pemain anyar.
Deretan pemain anyar berkualitas berlabel harga murah pun akhirnya berhasil didatangkan manajemen AC Milan.
Mulai dari Christian Pulisic, Noah Okafor, Yunus Musah, Ruben Loftus-Cheek, Tijjani Reijnders, Marco Sportiello, Samuel Chukwueze, Marco Pellegrino, Luka Romero dan terakhir Luka Jovic.
Dengan skuadnya sekarang, Stefano Pioli tampaknya bakal makin semangat untuk membawa AC Milan terbang tinggi musim ini.
Pelatih AC Milan, Stefano Pioli pun menyambut kedatangan Luka Jovic dengan suka cita.
Apalagi Luka Jovic diakui Pioli sebagai salah satu penyerang yang ia ingin datangkan ke AC Milan.
"Jovic ada dalam daftar penyerang yang kami inginkan, dia pemain berkualitas dan bertalenta," ujar Pioli dilansir Sempre Milan.
"Saya yakin keberadaannya akan membantu kami, apalagi kami merekrut penyerang tengah karena kami akan memainkan banyak laga dan kami ingin menjadi ambisius," tambahnya.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.