Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Antony Dituduh Lakukan Kekerasan pada Mantan Pacar, Manchester United Dikecam Karena Belum Bersikap

Manchester United merilis pernyataan tentang Antony setelah dikeluarkan dari tim nasional Brasil karena tuduhan kekerasan terhadap mantan pacarnya.

Penulis: Muhammad Barir
zoom-in Antony Dituduh Lakukan Kekerasan pada Mantan Pacar, Manchester United Dikecam Karena Belum Bersikap
Kolase Tribunnews/AFP dan Instagram @ djgabicavallin
Winger Manchester United, Antony dituding melakukan tindakan penganiayaan kepada mantan pacarnya, Gabriella Cavallin. Berikut ini kronologi kejadiannya. 

TRIBUNNEWS.COM- Manchester United merilis pernyataan tentang Antony setelah dikeluarkan dari tim nasional Brasil karena tuduhan kekerasan terhadap mantan pacarnya.

Antony, pemain sayap Manchester United itu dituduh melakukan pelecehan fisik terhadap mantan pacarnya dan sedang diselidiki di Sao Paulo.

Manchester United telah merilis pernyataan resmi tentang Antony setelah bintang Brasil itu dikeluarkan dari tim nasional Brasil.

Antony menghadapi tuduhan kekerasan dari mantan pacarnya.

Mantan pemain sayap Ajax itu telah dituduh oleh Gabriela Cavallin.

Pacarnya itu adalah seorang influencer media sosial dan mantan rekan pemain, dan saat ini sedang diselidiki.

Pemain Brasil itu diduga melakukan kekerasan terhadap mantannya dan meninggalkannya dengan babak belur termasuk luka di kepala, tangan, dan kerusakan di dadanya setelah dipukul oleh Antony, pemain MU berusia 23 tahun itu.

Berita Rekomendasi

Cavallin mengajukan laporan pelecehan fisik dan verbal di Sao Paulo pada Juni 2022 dan mengajukan pengaduan ke Polisi Greater Manchester.

Dengan beberapa insiden diduga terjadi di kota tempat tinggal sang pemain saat ini.

Namun, cerita ini baru menjadi berita utama baru-baru ini setelah diterbitkan oleh UOL.

Sementara sang pemain menyatakan dirinya tidak bersalah di media sosial.

Timnas Brasil yang berjuluk Selecao segera mengeluarkan Antony dari tim nasional untuk kualifikasi Piala Dunia FIFA mendatang melawan Bolivia dan Peru.

Manchester United, yang masih mendapat sorotan dan kritik ketat menyusul penanganan mereka terhadap kasus Mason Greenwood, kini melalui media sosial merilis pernyataan.

Namun, Setan Merah sekali lagi mendapat kecaman karena mereka menolak memberikan klarifikasi apakah dia akan masuk seleksi atau tidak saat penyelidikan ini sedang berlangsung.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
18
14
3
1
45
17
28
45
2
Arsenal
19
11
6
2
38
17
21
39
3
Nottm Forest
19
11
4
4
26
19
7
37
4
Chelsea
19
10
5
4
38
23
15
35
5
Newcastle
19
9
5
5
32
21
11
32
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas