Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Minim Menit Main di Persebaya, George Brown Kaget Dapat Panggilan Timnas Indonesia untuk Asian Games

Pemain Persebaya Surabaya, George Brown secara tiba-tiba mendapatkan undangan pemanggilan Timnas Indonesia meski jarang dapat menit bermain

Penulis: Siti Nurjannah Wulandari
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
zoom-in Minim Menit Main di Persebaya, George Brown Kaget Dapat Panggilan Timnas Indonesia untuk Asian Games
Instagram @georgepbrown
Pemanin Persebaya Surabaya, George Brown secara tiba-tiba mendapatkan undangan pemanggilan Timnas Indonesia meski jarang dapat menit bermain 

TRIBUNNEWS.COM - Pemain Persebaya Surabaya, George Brown secara tiba-tiba mendapatkan undangan pemanggilan Timnas Indonesia.

Undangan tersebut diproyeksikan untuk Timnas Indonesia yang berlaga di ajang Asian Games 2023.

Pemanggilan ini tentu menjadi hal mengejutkan, lantaran George Brown di Persebaya saja jarang mendapatkan menit bermain.

Terakhir, George Brown baru bertanding sekali musim ini kala Persebaya menjamu Persikabo 1973 pada 4 Agustus 2023 lalu.

Itupun George Brown tak bermain full. Ia hanya dimaikan 45 menit saat menggantikan Kasim Botan di awal babak kedua.

Pemain berusia 24 tahun tersebut bak didatangkan sebagai pemain cadangan.

Sejak didatangkan di putaran kedua musim lalu, George Brown hanya memanaskan bangku cadangan.

BERITA REKOMENDASI

Dari 17 pekan, George Brown hanya diturunkan empat kali.

Meski kurang menit bermain, George Brown tetap dilirik pelatih Indra Sjafri untuk mentas di turnamen Asian games 2023 di Hangzhou, Tiongkok.

Baca juga: Dari 24, Baru 13 Pemain Timnas U-23 Indonesia yang Bakal Ikut TC Jelang Asian Games 2023

George Brown sendiri mengaku terkejut dengan pemilihan dirinya.

"Alhamdulillah ya ini panggilan kedua saya di Timnas Indonesia, sedikit kaget karena begitu mendadak sekali," terang George Brown dikutip dari situs resmi klub.

Selain itu, panggilan ini juga akan menjadi George Brown untuk membuktikan kemampuannya.


"Saya baru tiba siang tadi di pemusatan latihan. Semoga ini menjadi titik untuk menampilkan penampilan terbaik saya,” lanjutnya.

George Brown mengaku adaptasi dengan Indra Sjafri akan lebih mudah, lantaran keduanya pernah bekerja sama sebelumnya.

”Dengan membawa nama Persebaya tentunya saya ingin memberikan yang terbaik, apalagi saya pernah dilatih oleh Coach Indra Sjafri. Semoga dipermudah,” paparnya.

Sebelumnya, George pernah mengikuti seleksi Timnas Indonesia U19 di bawah asuhan Indra Sjafri di tahun 2017.

Ia melakukan seleksi bersama sang adik Jack Brown untuk proyeksi Piala AFF dan Kualifikasi Piala Asia U19.

Namun, keduanya gagal lolos seleksi.

Momen pemanggilan George Brown juga ditanggapi positif oleh Uston Nawawi sebagai pelatih sementara Persebaya.

Ia berharap George Brown sanggup memberikan yang terbaik dan bisa bersaing untuk mendapatkan tempat utama.

”Semoga dia bisa tampil lebih bagus dan bisa bersaing untuk masuk ke starting line up,” tegas Uston.

Pemain Persebaya Surabaya George Brown dikabarkan dapat panggilan Timnas Indonesia untuk persiapan Asian Games 2023
Pemain Persebaya Surabaya George Brown dikabarkan dapat panggilan Timnas Indonesia untuk persiapan Asian Games 2023 (Instagram @georgepbrown)

Baca juga: George Brown Bidik Tempat Utama di Persebaya Surabaya

Sebagai informasi, Asian Games ke-19 akan digelar pada 16 September hingga 8 Oktober mendatang.

Hingga kini, PSSI belum merilis siapa saja pemain yang akan memperkuat Timnas Indonesia di ajang tersebut.

Namun ada bocoran dari klub jika beberapa nama sudah dipanggil. Di antaranya George Brown dari Persebaya dan Kakang Rudianto, Robi Darwis dari Persib Bandung.

Selain itu, Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI, Endri Erawan membocorkan ada lima pemain senior yang sudah masuk list Indra Sjafri selaku pelatih Timnas U24 Indonesia untuk Asian Games 2023.

Tidak menyebutkan secara keseluruhan lima pemain kategori senior tersebut. Dia hanya menyebut Rachmat Irianto (Persib Bandung) dan Jordi Amat (JDT) masuk daftar nama pengisi kuota senior.

Lantas siapakah George Brown?

Nama George Brown seperti pemain asing, ia merupakan pemain kelahiran campuran Indonesia-Inggris.

Darah Indonesia mengalir dari sang ibunda. Sedangkan Inggris dari kewarganegaraan sang ayah.

George Brown memiliki saudara kandung yang juga merupakan pemain sepak bola, Jack Brown.

Pemain bernama lengkap George Peter Brown lahir pada 4 Juni 1999 atau sekarang berusia 24 tahun.

Ia lahir di London, Inggris Raya.

Pemain berposisi bek kanan ini memiliki postur 180 cm.

George Brown telah bergabung dengan Persebaya sejak putaran kedua Liga 1 musim 2022/2023.

Sebelum gabung Persebaya, George Brown berlatih sepak bola di tim yunior Hutton dan Brentwood Athletic.

Pada tahun 2017, ia mendaftarkan di Universita Ashland di Amerika Serikat.

George Brown bermain sepak bola untuk perguruan tinggi tersebut kurang lebih selama lima musim.

Lalu ia memilih berkarier profesional di kampung halaman sang ibunda.

Penampilan impresif selama masa trial membuat Aji Santoso yang kala itu menahkodai Persebaya terpikat.

George Brown langsng diikat sebagai bagian dari Persebaya.

Tepatnya pada 18 Januari 2023, ia melakoni laga debut profesional sebagai pemain pengganti ketiga melawan Persita Tangerang.

Kini beredar kabar nama George Brown akan dipanggil Timnas Indonesia untuk mengikuti ajang ASIAN Games di Tiongkok.

Untuk Asian Games kali ini Timnas U24 Indonesia tergabung di grup F bersama Kyrgyzstan, Korea Utara dan Taiwan.

Laga fase grup Timnas U24 Indonesia akan mengambil tempat di Zhejiang Normal University East Stadium China.

Berikut jadwal Timnas U24 Indonesia di Asian Games 2023:

(Jumat, 19 September 2023)

18.30 WIB: Timnas U23 Indonesia vs Kyrgyzstan

(Kamis, 21 September 2023)

15.00 WIB: Taiwan vs Timnas U23 Indonesia

(Minggu, 24 September 2023)

15.00 WIB: Korea Utara vs Timnas U23 Indonesia

(Tribunnews.com/ Siti N)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
11
9
1
1
21
6
15
28
2
Man. City
11
7
2
2
22
13
9
23
3
Nottm Forest
10
5
4
1
14
7
7
19
4
Brighton
11
5
4
2
19
15
4
19
5
Chelsea
10
5
3
2
20
12
8
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas