Nasib Apes Turkmenistan, Gagal Lolos ke Piala Asia U23 Gegara Kalah Selisih Gol dari Malaysia
Nasip apes musuh Timnas Indonesia di Grup K yakni Turkmenistan yang gagal lolos ke Piala Asia U23 2024 karena selisih gol dari Malaysia.
Penulis: Muhammad Ali Yakub
Editor: Drajat Sugiri
TRIBUNNEWS.COM - Babak Kualifikasi Piala Asia U23 telah menyelesaikan sejumlah pertandingannya dan telah menemukan tim-tim terkuat yang berhak lolos ke putaran selanjutnya.
Musuh Timnas Indonesia di Grup K yakni Turkmenistan tampaknya harus menerima nasip apes di gelaran Kualifikasi Piala Asia U23.
Berlangsung di Stadion Manahan, Solo, Turkmenistan kalah dengan skor 2-0 atas Timnas Indonesia.
Atas kekalahan itu membuat Turkmenistan menjadi runner-up Grup K dengan mengemas tiga poin.
Baca juga: Momen Kocak Elkan Baggot Kepo Tulisan di Baju Pratama Arhan seusai Selebrasi
Sebagai informasi, sebanyak 11 grup di Kualifikasi Piala Asia U23 akan diambil empat runner-up terbaik yang akan menemani para pemenang tiap grup.
Berharap lolos sebagai runner-up terbaik harapan itu pupus sudah.
Diketahui, Turkmenistan bertengger di urutan keenam sebagai runner-up terbaik.
Menariknya, Turkmenistan hanya kalah selisih kebobolan dari Malaysia yang lolos ke putaran selanjutnya.
Malaysia sendiri hanya kebobolan sekali dengan skor 1-0 saat berjumpa atas Thailand pada Selasa, 12 September 2023.
Pada hari yang sama, Turkmenistan kebobolan dua gol saat kekalahnnya kontra Timnas Indonesia dengan skor 2-0.
Malaysia sendiri hanya modal hoki untuk menjadi tim keempat yang resmi terbang ke Qatar.
Keberuntungan Malaysia itu dikarenakan lolos lewat jalur disiplin kartu.
Ya, Malaysia sebenarnya mengemas poin yang sama dengan Iran yakni 3 poin dan selisih gol +3.
Dilansir MakanBola, menurut regulasi penentuan posisi klasemen runner-up terbaik, perolehan poin, selisih gol dan jumlah gol yang dicetak, menjadi indikator pertama, dua dan ketiga.
Berhubung di tiga indikator di atas Malaysia dan Iran sama persis, otomatis harus turun ke perhitungan keempat.
Di perhitungan keempat yang diambil adalah poin disiplin. Poin disiplin ini dilihat berdasarkan jumlah kartu yang diterima sepanjang kualifikasi.
Semakin kecil poin disiplin yang didapat, tim tersebut bakal lebih unggul. Setelah dibuat perhitungan, poin disiplin Malaysia hanya -4, berbanding -9 milik Iran.
Selain Malaysia, tiga negara lain yang berhak lolos sebagai runner-up terbaik adalah Kuwait, Tajikistan, dan China.
Sebenarnya jika menilik tabel, Turkmenistan hanya membutuhkan hasil imbang untuk dapat lolos sebagai predikat runner-up terbaik.
Namun apa dikata, Timnas Indonesia yang tampil apik berhasil mengalahkannya.
Daftar Tim Lolos ke Piala Asia U23 2024
1. Qatar (Tuan Rumah)
2. Jordania ((Juara Grup A)
3. Korea Selatan (Juara Grup B)
4. Vietnam (Juara Grup C)
5. Jepang (Juara Grup D)
6. Uzbekistan (Juara Grup E)
7. Irak (Juara Grup F)
8. Uni Emirat Arab (Juara Grup G)
9. Thailand (Juara Grup H)
10. Australia (Juara Grup I)
11. Arab Saudi (Juara Grup J)
12. Indonesia (Juara Grup K)
13. Kuwait (Runner up terbaik)
14. Tajikistan (Runner up terbaik kedua)
15. China (Runner up terbaik ketiga)
16. Malaysia (Runner up terbaik keempat)
(Tribunnews.com/Ali,Giri)