Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Superskor

Brighton Lagi Gacor-gacornya, Erik Ten Hag Pede Manchester United Bakal Raih Tiga Poin

Manajer Manchester United, Erik ten Hag percaya diri jika anak asuhnya mampu meraih kemenangan meski Brighton lagi on fire di Liga Inggris.

Penulis: Hafidh Rizky Pratama
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
zoom-in Brighton Lagi Gacor-gacornya, Erik Ten Hag Pede Manchester United Bakal Raih Tiga Poin
LINDSEY PARNABY / AFP
Bek Manchester United asal Argentina Lisandro Martinez (kiri) berebut bola dengan striker Brighton Inggris Danny Welbeck selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Manchester United dan Brighton and Hove Albion di Old Trafford di Manchester, barat laut Inggris, pada 7 Agustus 2022. 

"Kedua pertandingan itu berjalan sangat sengit dan kami tahus bermain dengan kondisi terbaik kami jika kami ingin menang," sambung Ten Hag.

Meski akan menghadapi lawan yang sulit, Erik ten Hag justru merasa senang.

Pasalnya, menurut Ten Hag laga melawan Brighton ini bisa menguji kualitas timnya.

"Mereka (Brighton) tidak akan membiarkan anda untuk mengembangkan permainan anda."

"Namun di sisi lain itu memberikan banyak opsi bagi kami. Jadi saya tidak sabar berhadapan dengan mereka," ujar Erik ten Hag.

Sofyan Amrabat Batal Debut

Kemudian, Erik ten Hag juga memastikan bahwa pemain anyarnya, Sofyan Amrabat batal menjalani laga debutnya saat melawan Brighton.

BERITA REKOMENDASI

Erik ten Hag mengatakan bahwa Amrabat belum siap untuk bermain pada laga tersebut.

Ia menyebut sang gelandang mengalami cedera di jeda internasional bersama Maroko kemarin.

Gelandang Maroko, Sofyan Amrabat berebut bola dengan penyerang Prancis, Kylian Mbappe selama pertandingan sepak bola semifinal Piala Dunia Qatar 2022 antara Prancis dan Maroko di Stadion Al-Bayt di Al Khor, utara Doha pada 14 Desember 2022
Gelandang Maroko, Sofyan Amrabat berebut bola dengan penyerang Prancis, Kylian Mbappe selama pertandingan sepak bola semifinal Piala Dunia Qatar 2022 antara Prancis dan Maroko di Stadion Al-Bayt di Al Khor, utara Doha pada 14 Desember 2022 (FRANCK FIFE/AFP)

"Mengenai Amrabat, sangat disayangkan ia pulang dari negaranya dengan mengalami cedera," ujar Erik ten Hag.

"Jadi ia tidak bisa bermain di pertandingan ini (melawan Brighton)," sambungnya.

Meski begitu, Erik ten Hag memberikan kabar baik soal cedera yang dialami Amrabat.


Menurut Ten Hag, Amrabat tidak mengalami cedera yang terlalu serius.

Bahkan, Ten Hag pun yakin jika Amrabay akan segera pulih dan bergabung dengan Manchester United dalam kurun waktu yang tidak lama lagi.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
10
8
1
1
19
6
13
25
2
Man. City
10
7
2
1
21
11
10
23
3
Nottm Forest
10
5
4
1
14
7
7
19
4
Chelsea
10
5
3
2
20
12
8
18
5
Arsenal
10
5
3
2
17
11
6
18
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas