Line-up Timnas Indonesia setelah Ramadhan Sananta Resmi Absen di Asian Games 2023
Indra Sjafri bisa memainkan formasi dengan false nine atau tetap percaya kapasitas dari Titan Agung, bomber pelapis Ramadhan Sananta.
Penulis: Bayu Satriyo Panegak
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
TRIBUNNEWS.COM - Berikut prediksi susunan pemain Timnas Indonesia setelah Ramadhan Sananta resmi absen dalam Asian Games 2023 Guangzhou China.
Hal ini diketahui setelah klub yang menaungi Ramadhan Sananta, Persis Solo memberikan rilis resmi melalui laman persissolo.id pada Minggu, 17 September 2023.
Persis Solo tidak melepaskan Ramadhan Sananta untuk agenda Asian Games 2023 yang dimulai pada Rabu, 19 September 2023 besok.
Walhasil pelatih Timnas Indonesia, Indra Sjafri dihadapkan dengan beberapa opsi pilihan.
Indra Sjafri bisa memainkan formasi dengan false nine atau tetap percaya kapasitas dari Titan Agung, bomber Timnas Indonesia lainnya yang hingga detik ini belum mencetak gol dalam gelaran Liga 1 2023/2024.
Berikut Prediksi Susunan Pemain Timnas Indoensia Setelah Ramadhan Sananta Absen:
Diketahui untuk posisi lini depan, Coach Indra Sjafri hanya memanggil dua nama striker murni.
Ialah Ramadhan Sananta (Persis Solo) serta Titan Agung (Bhayangkara FC) yang seluruhnya berlaga di Liga 1.
Untuk Ramadhan Sananta memang langganan bomber Timnas Indonesia dari segala kelompok umur.
Level senior, Ramadhan Sananta pernah membela Piala AFF 2022 silam.
Sedangkan untuk level U23, bomber kelahiran Daik Lingga (Riau) tersebut pernah mentas di turnamen SEA Games 2023, Piala AFF U23 2023 serta Kualifikasi Piala Asia U23 2024.
Kini, untuk Asian Games 2023, resmi Ramadhan Sananta tidak melanjutkan kiprah sebelum-sebelumnya.
Keputusan ini dituangkan melalui pernyataan resmi Persis Solo yang termuat dari laman resmi klub.
"Persis Solo mengajukan permohonan maaf karena pemain atas nama Muhammad Ramadhan Sananta akan tetap bersama tim untuk mengikuti kompetisi Liga 1 mendatang," tulis rilis resmi Persis Solo.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.