Fakta-Fakta Kemenangan Persebaya di Derby Jatim: Ze Valente Peluk Sang Ayah di Bench Arema
Gol Ze Valente menjadi sorotan di di laga Persebaya vs Arema FC. Keduanya langsung berjabat tangan, berangkulan dan berpelukan melepaskan emosinya.
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
Fakta-Fakta Kemenangan Persebaya di Derby Jatim: Ze Valente Peluk Sang Ayah di Bench Arema
TRIBUNNEWS.COM - Hasil Persebaya vs Arema FC, Bajul Ijo menang dengan skor 3-1 3-1 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Sabtu (23/9/2023).
Kemenangan ini membuat Persebaya memperpanjang dominasi di Derby Jatim.
Dikutip dari Surya, berikut fakta-fakta kemenangan Persebaya atas Arema FC:
Baca juga: Hasil Persebaya vs Arema FC, Bajol Ijo Menang 3-1 di Hadapan Bonek
Para Pencetak Gol
Persebaya besutan Josep Gombau itu berhasil mencetak tiga gol keunggulan yang masing-masing dicetak oleh Bruno Moreira (27'), Dusan Stevanovic (45+5') dan Ze Valente (50').
Sementara itu, Arema FC hanya mampu membalas satu gol lewat Dedik Setiawan (65').
Bajul Ijo Mendominasi
Atas kemenangan ini, Persebaya memperpanjang catatan dominasi atas Arema FC.
Tercatat Bajul Ijo tak terkalahkan melawan Singo Edan sejak tahun 2019 silam.
Total 6 pertandingan berakhir dengan 5 kemenangan dan 1 hasil imbang.
Kado Manis Debut Josep Gombau
Kemenangan ini juga menjadi kado manis bagi debut Josep Gombau sebagai pelatih anyar Persebaya Surabaya.
Karena ini merupakan kemenangan pertama di laga perdananya sebagai juru taktik Bajul Ijo.
Ze Valente Peluk Sang Ayah di Bench Arema
Gol Ze Valente menjadi sorotan di di laga Persebaya vs Arema FC.
Ia membuktikan diri sikap profesionalismenya. Maklum, pelatih Arema Fernando Valente merupakan ayah kandung dari Ze Valente.
Usai laga, Ze Valente langsung menemui sang ayahnya di dekat bench Arema FC.