Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Superskor

Pelatih Inter Miami Ungkap Kondisi Terbaru Lionel Messi, Martino: Jaringan Parut La Pulga Bermasalah

Tata Martino menjelaskan Lionel Messi absen di laga melawan Orlando City karena tidak nyaman dengan masalah jaringan parutnya di kaki.

Penulis: Rochmat Purnomo
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
zoom-in Pelatih Inter Miami Ungkap Kondisi Terbaru Lionel Messi, Martino: Jaringan Parut La Pulga Bermasalah
CARMEN MANDATO / GETTY IMAGES NORTH AMERICA / GETTY IMAGES VIA AFP
Lionel Messi #10 dari Inter Miami meninggalkan permainan pada babak pertama saat menghadapi Toronto FC. Tata Martino menjelaskan Lionel Messi absen di laga melawan Orlando City karena tidak nyaman dengan perutnya. 

TRIBUNNEWS.COM - Pelatih Inter Miami, Gerardo "Tata" Martino mengungkap kondisi terbaru Lionel Messi setelah dipastikan absen pada pertandingan Major League Soccer (MLS) melawan tuan rumah Orlando City, Senin (25/9/2023) pagi, mulai kick-off 06.30 WIB.

Lionel Messi tidak bisa membela Inter Miami karena kondisinya dinilai kurang fit.

Masalah kesehatan Lionel Messi sudah terlihat semenjak hari Rabu lalu.

Kapten Timnas Argentina itun hanya bermain 34 menit saat Inter Miami menang 4-0 atas Toronto FC.

Baca juga: Situs Dewasa Goda Bodyguard Lionel Messi, Tawarkan Rp380 Juta untuk Satu Konten Video

Bahkan pada Jumat kemarin, Messi juga tidak mengikuti latihan Inter Miami.

Messi bersama Jordi Alba menjadi dua nama yang absen latihan.

Menanggapi kondisi terbaru dari pemain bintangnya tersebut, Tata Martino akhirnya angkat bicara.

Berita Rekomendasi

Tata Martino menyebut pemenang 7 Ballon d'Or itu tidak nyaman dengan masalah jaringan parutnya yang telah terjadi saat membela timnas Argentina.

Menurut keterangan Wikipedia, jaringan parut adalah bekas luka di kulit setelah mengalami cedera.

Sementara Alba menjalani pemulihan setelah merasakan nyeri otot.

"Pada dasarnya Leo masih mengatasi jaringan parut lamanya, dan Jordi dengan nyeri otot," kata Tata Martino dikutip dari laman ESPN.

Lionel Messi #10 dari Inter Miami bereaksi selama pertandingan melawan Toronto FC di Stadion DRV PNK pada 20 September 2023.
Lionel Messi #10 dari Inter Miami bereaksi selama pertandingan melawan Toronto FC di Stadion DRV PNK pada 20 September 2023. (CARMEN MANDATO / GETTY IMAGES AMERIKA UTARA / GETTY IMAGES VIA AFP)

Arsitek berusia 60 tahun itu tidak bisa menjelaskan secara detail mengenai rasa sakit yang dialami Messi.

Ia menyerahkan jawaban itu kepada staf medis Inter Miami.

"Saya bukan dokter. Itu hanya mengganggunya, bukan menyakitinya," ucap Martino.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
29
21
7
1
69
27
42
70
2
Arsenal
28
15
10
3
52
24
28
55
3
Nottm Forest
29
16
6
7
49
35
14
54
4
Chelsea
28
14
7
7
53
36
17
49
5
Man. City
29
14
6
9
55
40
15
48
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas